SUHD TV Membuat Hidup Lebih Praktis

TV baru yang diusung oleh Samsung ini ditengarai lebih cerdas dibandingkan TV yang saat ini kita miliki. Ada banyak kelebihan yang membuat TV ini dikatakan “Smart” seperti kecanggihan warna, ketajaman, suara, dan konektivitasnya. Bisa dibilang bahwa Samsung Ultra High Definition TV atau SUHD TV adalah bentuk smartphone-nya televisi.

Koneksi Wifi

            Dengan mudah Anda dapat menyambungkan Samsung Galaxy S5 atau Galaxy Note 4 dengan UHD milik Samsung ini. Bukan dengan kabel data, melainkan wifi. Jadi, gadget Anda dapat dikondisikan sebagai remote pengontrol TV atau justru TV yang dijadikan sebagai layar gadget. Keduanya merupakan fungsi baru dalam dunia pertelevisian.

samsung_uhd-f9000_ultra-hd

            Ketika layar SUHD sudah sinkron dengan gadget, maka tampilannya akan menyerupai gadget Anda dengan ukuran besar. Tentu saja ini dapat dimanfaatkan untuk banyak hal, terutama jika mata kita lelah melihat tulisan kecil dalam gadget. Chattingpun menjadi lebih menarik. Samsung Ultra High Definition TV ini juga memperlihatkan fitur smart seperti berada dalam dunia android meskipun tidak mengusung OS android secara langsung.

Pengganti LCD

            Anda butuh presentasi? Mungkin layar LCD menjadi satu-satunya pilihan yang dapat membuat Anda memberitahukan hasil kerja pada khalayak. Tapi, benarkah jika LCD sudah cukup membuat kalayak menjadi puas? Warna LCD yang kurang tajam kerap menjadi sorotan dalam sebuah presentasi.

            Ketika SUHD TV hadir di tengah-tengah kita, tidak perlu lagi mencemaskan warna layar atau kualitas LCD karena akan digantikan olehnya. Seperti ulasan di atas, Anda dapat menilai betapa mudah mengkoneksikan gadget dengan layar SUHD sehingga sangat mungkin untuk menggantikan peran LCD dengan >Samsung Ultra HD tersebut.

2 pemikiran pada “SUHD TV Membuat Hidup Lebih Praktis”

  1. Distro juga ngulas ttg tv ini di Instagram.. woaaah, makin canggih zaman yaaa.. gw nunggu keluaran terbaru "smartdoor".. jadi tinggal wifi-an aja gw bisa nyungsep ke gamping,kekekekekekekk 😀

    Balas

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini