Sebagai orang tua, saya ingin memberikan yang terbaik untuk masa depan anak saya, saya selalu berusaha untuk memenuhi kebutuhan mereka khususnya dalam bidang pendidikan. Kebetulan anak saya suka sekali bahasa Inggris, dia selalu belajar bahasa Inggris di internet, menonton film atau mendengarkan lagu bahasa Inggris. Lalu anak saya juga bilang ke saya kalau dia pengen bimbel bahasa Inggris.
Saya sudah coba cari bimbel bahasa Inggris untuk anak saya, baik yang online ataupun offline tapi anak saya tidak tertarik, entah apa alasannya saya pun tidak tahu. Suatu hari saya menemukan website English Academy dari ruang guru, dan saya coba tawarkan ke anak saya, ternyata dia tertarik dengan English Academy.