Pentingnya Mengatur Discussion Setting pada WordPress

Di Blog berbasis wordpress ada setting diskusi yang jarang dilirik oleh pemilik blog. Kalaupun dilirik praktis hanya dipakai untuk mengatur moderasi komentar atau memasukan daftar keyword yang diblacklist dari kolom komentar. Sebenarnya ada satu pengaturan dalam setting diskusi yang bisa kita maksimalkan di wordpress.com maupun pengguna wordpress pada selfhosted.

Pengaturan itu adalah break comments into pages, fungsinya adalah membuat page break setiap komentar mencapai nilai tertentu. Misalnya kita memberikan nilai 10, maka setiap ada lebih dari 10 komentar, komentar paling lama akan dibreak ke halaman selanjutnya.

Lho kan malah susah baca komentar2nya??

wordpress logoBenar, dari sisi pembaca mungkin iya, tapi dari segi teknis tidak. Semakin banyak komentar yang terdapat dalam satu postingan, akan membuat halaman postingan tersebut menjadi lebih berat untuk di load. Semakin berat di load akan berimbas pada penurunan kecepatan akses di sisi user. Berita buruknya adalah Google akan menganggap blog anda berat untuk dibuka, sehingga menurunkan nilai visibilitas blog anda di searching page.

Yang kedua, penggunaan smartphone saat ini untuk keperluan mengakses internet tidak bisa lagi dipandang sebelah mata. Dari statistik pengunjung anotherorion.com selama sebulan ini saja. Akses dari sisi pengguna desktop gabungan operasi sistem Windows, Linux dan Mac hanya berkisar 46,88%, sementara pengguna android 30,5% dan Blackberry 7,21%. Sebesar 10% tidak diketahui dan sisanya merupakan platform mobile lain seperti Symbian, Windows Phone dan Nokia. Web yang lama di load lewat perangkat handheld akan kehilangan banyak traffic dari pengguna mobile.

Yang ketiga, dengan comment break akan meningkatkan durasi kunjungan ke halaman kita, yaitu jika pengunjung tertarik untuk mengikuti diskusi yang ada dalam kolom komentar di page berikutnya. Setidaknya akan membantu menurunkan tingkat bounce rate blog kita meski tidak signifikan.

2 pemikiran pada “Pentingnya Mengatur Discussion Setting pada WordPress”

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini