Dalam dunia komputer dikenal istilah kriptografi (cryptography). Kriptografi adalah teknik penyandian data untuk menjamin keamanan data agar tidak mudah dibaca oleh orang yang tidak berhak. Selain kriptografi dikenal juga istilah steganografi yaitu teknik penyembunyian data.
Sejak ramainya penggunaan linimasa, muncul satu istilah kepo. Kepo (Kaiypooh) konon berasal dari bahasa Hokkien (rumpun bahasa Cina) yang artinya selalu ingin tahu urusan orang lain. Ungkapan kepo kerap dilontarkan para aktivis social media untuk menyebut orang yang terlalu pengen tau urusan mereka.
Kepography adalah kebalikan dari kriptografi, teknik untuk mengumpulkan informasi /data tentang orang lain, berbeda dengan teknik2 hacking yang umumnya memerlukan keahlian komputer khusus, teknik ini jauh lebih mudah. Kepografi bisa dilakukan dengan cara stalking, sindiran nomensyen dan juga SKSD.
Selamat berkeporia

Priyo Harjiyono, bekerja sebagai guru komputer sejak 2011, blogger tekno sejak 2005, Pernah bekerja sebagai Asisten Dosen Teknik Informatika dan Teknik Elektronika UNY, SEO Specialist di Indobot dan saat ini sebagai SEO Specialist di Kommunitas.net , memiliki latar belakang pendidikan Teknik Elektronika, Teknik Informatika dan Program Profesi Guru Teknologi Komputer dan Informatika. Memiliki pengalaman sebagai narasumber, pembicara di bidang digital marketing, SEO dan informatika untuk bisnis dan UMKM.
Pengalaman lengkap saya bisa dicek disini
Artikel ini terakhir diperbarui pada: 19 Agustus 2013 untuk menjaga relevansi dengan kondisi terkini.








Kepo itu bukannya sejenis hewan ternak untuk membajak sawah itu ya mas? *woalah opo iki* 😀
itu mah kebo :3 hahaha