Kriteria Data Center yang Baik Untuk Sebuah Perusahaan

Data center atau yang juga dikenal dalam bahasa Indonesia sebagai “pusat data” adalah sebuah fasilitas yang digunakan untuk menempatkan beberapa server dan juga penyimpanan data (storage). Fasilitas data center bisa dikatakan sebagai sebuah fasilitas yang rumit, karena biasanya dikondisikan dengan banyak hal seperti pengaturan udara, pengaturan daya, kelembaban udara serta keamanan dari berbagai gangguan seperti bencana atau bahkan gangguan keamanan seperti penyadapan dan serangan siber.

Memilih data center yang baik menjadi tantangan tersendiri bagi semua profesional IT. Dengan memilih data center yang tepat, hal ini akan memudahkan segala proses bisnis di masa depan, juga membuat perusahaan Anda terhindar dari berbagai risiko akibat kesalahan penyediaan data center yang kurang bisa diandalkan.

Terdapat beberapa perusahaan data center Indonesia yang saat ini menawarkan perencanaan dan penyewaan data center. Tentunya, dengan beragam pilihan yang ada, tak jarang membuat para pemangku kebijakan perusahaan atau organisasi menjadi bingung dalam memilih penyedia data center terbaik yang dapat mereka gunakan.

Kriteria Data Center untuk Perusahaan

Walau begitu, ada sejumlah kriteria yang harus dipenuhi oleh sebuah penyedia data center yang baik, di antaranya adalah:

Scalability dan Flexibility

Layanan pusat data harus mampu menyesuaikan diri terhadap berbagai macam perubahan yang mungkin terjadi dalam sebuah perusahaan. Misalnya ada perubahan atau pengembangan yang terkait dengan infrastruktur pusat data, maka tidak akan ada banyak hal yang harus diubah dari pusat data yang sudah ada.

Availability

Layanan pusat data yang baik harus mampu memberikan pelayanan yang berkesinambungan atau berkelanjutan untuk setiap pelanggannya, bahkan dalam keadaan atau situasi darurat, misalnya ketika terjadi bencana alam yang tidak bisa dihindari seperti banjir atau gempa bumi. Dengan menjamin ketersediaan, perusahaan atau organisasi penyewa tidak akan mengalami kerugian atau malah bisa mendapatkan keuntungan dari situasi yang ada.

Security

neucentrix data center Indonesia

Tujuan sebuah perusahaan menyewa pusat data salah satunya adalah untuk menjaga data penting yang dimiliki agar aman. Jadi sudah sewajarnya jika layanan pusat data memiliki kemampuan untuk memberikan keamanan tingkat tinggi pada data yang disimpan di dalamnya untuk mencegah kebocoran dari penyadapan dan serangan siber.

Memiliki Sertifikasi/Standarisasi Organisasi Internasional

Kualitas dari sebuah layanan data center bisa dipastikan dengan adanya sertifikat Standarisasi Organisasi Internasional. Standarisasi tersebut hanya diberikan kepada layanan yang memenuhi kriteria saja, sehingga bisa dipastikan bahwa layanan yang memilikinya mempunyai kualitas yang sudah terjamin.

Lokasi dan Pengelolaan

Memiliki lokasi dan pengelolaan yang baik juga sangat penting dimiliki sebuah penyedia data center. Pusat data haruslah memiliki lokasi yang aman dan strategis. Selain itu, mereka juga perlu memiliki pengelolaan yang baik mulai dari perawatan, mitigasi bencana, rencana pemulihan bencana, prosedur operasi, dan standar penting lain.

Salah satu perusahaan penyedia data center yang memenuhi semua kriteria tersebut adalah neuCentrIX, merupakan pusat data dan layanan cloud dari Telkom Indonesia yang memberi kenyamanan fungsi carrier-neutral, serta bertujuan menjadi Global Digital Hub dan siap untuk memperluas ekosistem digital. NeuCentrIX memberikan kualitas data center profesional bagi bisnis, sehingga tidak perlu diragukan lagi jaminan mutu dan keandalannya.

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini