Mengenal Alfamart Lebih Dekat

Dewasa ini, siapa yang tidak mengenal toko modern berjejaring Alfamart? Sebagai salah satu toko modern berjejaring paling sukses di Indonesia, Alfamart semakin mantap memposisikan dirinya dalam percaturan industri ritel di Indonesia. Sejarah Alfamart bermula pada tahun 1989 oleh Djoko Susanto yang bergerak di bidang perdagangan dan distribusi, pasca krisis moneter di tahun 1999 mulai memasuki sektor minimarket dengan nama Alfa Minimart.

Pada tahun-tahun tersebut istilah minimarket belumlah terlalu dikenal, orang baru sebatas mengenal pusat perbelanjaan modern seperti mall dan hypermarket, akan tetapi kemunculan Alfa Minimart ini memicu fenomena baru dalam dunia perdagangan, bahwa toko modern tidak selalu harus menggunakan lahan yang luas dan terletak di lokasi bisnis utama. Tahun 2002, setelah memiliki 141 cabang, barulah nama toko modern tersebut berubah menjadi Alfamart yang terus bertahan sampai saat ini. Setiap harinya, Alfamart melayani tidak kurang dari 3 juta pelanggan di seluruh Indonesia, dan berhasil meraih Best Brand Platinum Award tahun 2015.

alfamartku.com belanja puas harga pas

PT Sumber Alfaria Trijaya selaku pemilik Alfamart sendiri menyadari perlunya hubungan baik antara Alfamart dengan para pelanggannya, pertama adalah dengan membuat website official di Alfamartku.com. Website ini berfungsi sebagai pusat informasi pelanggan mengenai program, layanan pelanggan, informasi seputar CSR dan juga profil perusahaan.

Pengembangan sosial kemasyarakatan tidak luput dari perhatian Alfamart, ada dua program yang dikembangkan PT Sumber Alfaria Trijaya untuk masyarakat, yang pertama adalah Community Service, dan yang kedua adalah Community Development. Community Service merupakan program Alfamart yang dikhususkan untuk kegiatan yang bersifat sosial, antara lain;

  1. Paket Bantuan Bencana Alam – merupakan bagian dari Community service yang bersifat insidental, untuk merespon kejadian bencana alam yang terjadi di berbagai tempat di Indonesia
  2. Rumah Untuk Indonesia – bersama Yayasan Habitat for Humanity Indonesia (HFHI) menggagas program Rumah Untuk Indonesia dengan membangun rumah layak huni gratis bagi masyarakat prasejahtera di Tanah Air sejak tahun 2013
  3. Jembatan Masa Depan – bekerjasama dengan Yayasan Relawan Kampung Indonesia (YRKI) aktif mengajak masyarakat berdonasi untuk membangun jembatan-jembatan rusak, termasuk 17 buah jembatan yang selesai dibangun hingga tahun 2015 di Provinsi Banten
  4. Rumah Singgah Kanker – Mendirikan Rumah Singgah yang diperuntukkan bagi anak-anak penderita kanker yang sedang menjalani pengobatan rawat jalan di wilayah Makassar, Pekanbaru, Semarang, dan Malang bekerjasama dengan Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI)
  5. Program Sekolah Impian – Merupakan program untuk anak usia dini bekerja sama dengan Happy Hearts Fund Indonesia (HHFI) mendirikan dan merekontruksi TK/Paud di berbagai daerah.

Untuk program Community Development Alfamart juga mengembangkan komunitas berbasis pelanggan, salah satunya adalah Rumah Albi. Rumah Albi merupakan tempat / sarana untuk melakukan beberapa aktivitas kemasyarakatan/komunitas, seperti perkumpulan warga, arisan, ulang tahun, rapat RT/RW, karang taruna, demo masak, nonton barang, dll. Beberapa program unggulan di Community Development Alfamartku antara lain adalah; Program Binaan Outlet Alfamart, Alfamart Class, Sahabat Usaha Wanita dan Sekolah Binaan Alfamart-Alfamidi.

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini