Tips Solo Traveling Hemat dan Anti Ribet

tips solo traveling

Padatnya aktivitas sehari-hari pastinya membuat Anda kelelahan. Apalagi kalau harus bermacet-macetan di tengah jalanan yang ramai untuk beraktivitas. Untuk melepaskan diri sejenak dari kepenatan tersebut, cobalah melakukan solo traveling. Konsep liburan ini akan memberikan Anda tantangan baru dan pelajaran hidup yang bermanfaat. 

Namun masih banyak orang yang ragu dan khawatir untuk melakukan solo traveling karena harus bepergian sendiri. Padahal kegiatan ini justru menyenangkan karena Anda bisa mendapat kebebasan dan merasakan banyak petualangan. Anda tak perlu repot menyamakan jadwal dengan orang lain seperti saat berlibur secara ramai-ramai.  

Saat akan berpetualang seorang diri, Anda perlu menyiapkan rencana secara matang mulai dari keuangan, jadwal, akomodasi, dan lainnya. Untuk memudahkan keperluan transaksi keuangan, Anda bisa menggunakan mobile banking. Ada banyak manfaat mobile banking yang akan memudahkan Anda saat solo traveling. Misalnya untuk melakukan berbagai pembayaran secara online

Manfaat Solo Traveling

Solo traveling adalah kegiatan bepergian jauh dari tempat tinggal yang dilakukan sendirian atau tanpa teman. Kelebihan dari gaya liburan ini adalah tidak membutuhkan kompromi dengan orang lain. Jadi Anda bisa mengunjungi berbagai tempat yang Anda inginkan, tanpa banyak pertimbangan.

Meski bepergian sendiri, ada banyak manfaat dari solo traveling. Berikut sejumlah manfaatnya: 

Biaya Lebih Irit

Saat pergi traveling dengan keluarga atau teman-teman, biasanya Anda membutuhkan biaya lebih. Biaya transportasi dan penginapan pastinya lebih mahal karena harus memuat lebih banyak orang. Selain itu, biaya makan akan lebih banyak habisnya. 

Namun saat melakukan solo traveling, Anda bisa lebih hemat. Anda hanya perlu menanggung kebutuhan Anda sendiri. Anda bisa memilih penginapan hingga makanan yang murah untuk mengirit pengeluaran. 

Mengenali Diri Sendiri

Bepergian sendirian bisa menjadi sebuah pelajaran yang bermanfaat bagi hidup Anda. Solo traveling perjalanan untuk diri Anda sendiri, dan tidak melibatkan orang lain. Anda akan merasakan banyak pengalaman selama di perjalanan, mulai dari bertemu orang, bersentuhan dengan budaya baru, dan sebagainya. 

Saat melakukan solo traveling, segala keputusan dan tindakan akan bergantung pada diri Anda sendiri. Anda akan lebih banyak mendengar kata hati, sehingga Anda bisa mengenali diri sendiri dan memaknai tujuan hidup.

manfaat solo traveling

Keluar dari Zona Nyaman

Mengunjungi tempat yang belum pernah Anda temui sebelumnya pasti akan menantang dan seru. Anda akan belajar keluar dari zona nyaman dan mengandalkan diri sendiri ketika menghadapi masalah. Apalagi saat berada jauh dari rumah biasanya Anda akan mengalami banyak tantangan yang menguji kesabaran diri. Namun hal ini justru baik karena akan membentuk karakter dan mental Anda menjadi lebih baik. 

Bebas Menentukan Tujuan

Saat pergi sendirian, Anda memiliki kesempatan untuk merencanakan tempat yang ingin Anda kunjungi. Anda tidak perlu berunding atau berdiskusi dengan orang lain untuk memutuskan sesuatu. Anda bebas menentukan rute atau kegiatan yang akan Anda lakukan saat solo traveling. Anda bisa lebih puas berpetualang sendirian.

Meningkatkan Kepercayaan Diri

Manfaat solo traveling berikutnya dapat membuat Anda lebih percaya diri. Anda dapat mengambil keputusan dan tindakan untuk pergi jauh sendirian. Bahkan, Anda bisa mengunjungi tempat-tempat menarik di dunia yang jauh dari tempat tinggal Anda. Dengan berbagai tantangan baru, Anda akan terlatih menjadi semakin percaya diri.

Mudah Bertemu Orang Baru

Saat melakukan solo traveler, Anda lebih sering berinteraksi dengan orang-orang baru. Apalagi ketika Anda berkunjung ke suatu daerah maka akan bertemu orang lokal. Biasanya, penduduk setempat akan terbuka dengan seorang pendatang yang memiliki maksud baik berkunjung ke daerahnya. Semakin banyak bertemu orang, maka sebaik banyak pula pengalaman Anda. 

Tips Solo Traveling

Saat menjadi seorang solo traveler, Anda hanya bisa mengandalkan diri sendiri. Anda akan pergi jauh dari rumah dan kerabat terdekat. Supaya traveling Anda berjalan dengan lancar, berikut beberapa tips solo traveling untuk Anda:

Persiapan Rencana Perjalanan

Meski pergi seorang diri, bukan berarti Anda tidak perlu rencana perjalanan yang matang. Anda perlu menyusun beberapa destinasi perjalanan sejak jauh-jauh hari. Selama di perjalanan, akan ada banyak risiko yang bisa terjadi di luar kesengajaan Anda. Bisa itu kriminal, kesehatan Anda, dan sebagainya. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk menyusun rencana perjalanan.

Cari Informasi Mengenai Transportasi

Berkunjung ke tempat baru pastinya membutuhkan alat transportasi yang memadai. Anda perlu mencari transportasi yang mudah dijangkau dan diandalkan. Anda perlu mencari tahu kapan jadwal keberangkatannya dan jam operasional transportasi yang akan Anda gunakan. Selain itu, cari tahu juga berapa tarif atau ongkos yang perlu Anda keluarkan. 

Berinteraksi dengan Penduduk Lokal

Saat melakukan solo traveling, Anda tidak mempunyai partner untuk bercerita atau berbincang. Tapi tidak perlu khawatir karena Anda bisa berinteraksi dengan warga lokal. Anda bisa bersikap ramah dan hangat agar diterima oleh warga lokal. Hal ini bisa menjadi pengetahuan baru yang bermanfaat untuk diri Anda. 

Membawa Obat-Obatan

Mengunjungi tempat yang belum pernah Anda datangi sebelumnya pasti akan asing bagi pengalaman Anda. Anda perlu beradaptasi dengan banyak hal, mulai dari cuaca maupun lingkungan di tempat baru. Untuk mengantisipasi hal yang tak diinginkan, Anda bisa membawa bekal obat-obatan. Anda bisa membawa sejumlah obat, yakni untuk pereda nyeri, penurun demam, maag, hingga vitamin. 

Menikmati Kuliner Khas

Pergi ke tempat baru kurang lengkap kalau tidak merasakan makanan khas yang ada di sana. Untuk mengenang daerah yang pernah dikunjungi, Anda bisa mencicipi makanan khas di sana. Anda juga bisa membeli kuliner-kuliner khas untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh.

Membawa Alat Dokumentasi

Meski pergi sendirian, Anda tak boleh melupakan alat dokumentasi. Supaya wisata terkenang baik, Anda bisa membawa kamera dan tripod yang akan memudahkan Anda mengambil momen di tempat wisata. Kalau kesulitan, Anda pun bisa meminta warga lokal atau turis lain untuk mengambilkan gambar. 

Menggunakan Mobile Banking saat Solo Traveling

Saat perjalanan solo traveling, Anda pasti perlu melakukan berbagai transaksi. Untuk memudahkan kebutuhan transaksi, Anda bisa menggunakan mobile banking. Ada banyak manfaat mobile banking yang akan menunjang kebutuhan Anda selama traveling, mulai dari membayar HTM wisata, membayar makanan, dan lainnya. 

Salah satu mobile banking yang bisa mendukung berbagai kebutuhan transaksi Anda adalah PermataMobile X. Mobile banking dari PermataBank ini menyediakan berbagai fitur yang menunjang transaksi di era digital. PermataMobile X bisa diunduh di Play Store dan App Store. Pendaftaran mobile banking ini sangatlah mudah, serta persyaratannya tidak ribet.

PermataMobile X menyediakan ratusan fitur yang bisa Anda manfaatkan. Fitur yang tersedia dalam PermataMobile X, di antaranya transfer dana secepat kilat dengan BI-Fast, bayar tagihan (tagihan listrik, internet, kartu kredit, dan lainnya), cek mutasi rekening hingga 12 bulan, WhatsApp Gift, investasi Reksadana, mengelola kartu kredit (mengubah transaksi jadi cicilan dan aktivasi), pembayaran menggunakan QR Pay, tarik tunai tanpa kartu di PermataATM dan gerai Indomaret dengan fitur Mobile Cash, dan Apply produk-produk PermataBank. 

Informasi lebih lengkap mengenai cara daftar mobile banking dan manfaat mobile banking PermataMobile X dan persyaratannya bisa Anda baca melalui laman https://www.permatabank.com/id/permatamobilex

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini