Perawatan bayi tentu berbeda dengan orang dewasa. Apalagi untuk urusan sabun mandi khusus bayi tidak boleh sembarangan memilih. Sebab, kulit bayi masih terbilang sensitif sehingga Ibu harus memerhatikan kriteria sabun bayi yang tepat, diantaranya sabun bayi tidak pedih dimata dan sabun mandi bayi antibakteri.
Disamping itu, pH sabun bayi juga harus diperhatikan karena setiap sabun memiliki tingkat keasaman yang berbeda-beda. Belum lagi, jenis kandungan antibakteri yang ada didalamnya juga harus dicermati supaya tidak berdampak buruk bagi kesehatan kulit si kecil.
Pada umumnya, sabun bayi yang mengandung antibakteri sangat baik dan dianjurkan untuk dibeli. Namun, tahukah Ibu jika berdasarkan hasil penelitian, menemukan fakta bahwa kandungan antibakteri pada sabun bayi justru menimbulkan dampak buruk bagi kulit? Oleh karena itu, penting bagi Ibu untuk memerhatikan kriteria kandungan antibakteri yang tepat untuk sabun bayi Anda.
Bedakan Natural Antibacterial dengan Antibacterial Biasa pada Sabun yang Anda Pilih
Salah satu kriteria yang harus Ibu perhatikan ketika memilih sabun mandi bayi yang tepat adalah memerhatikan jenis antibakteri yang ada didalamnya. Tahukah Ibu, jika ternyata kandungan antibakteri pada sabun mandi bayi dibagi menjadi dua berdasarkan bahan dasarnya?
Ya, jadi berdasarkan kandungan dasarnya, antibakteri pada sabun terbagi menjadi natural antibacterial dan antibacterial biasa. Natural antibacterial merupakan jenis antibakteri yang terbuat dari bahan-bahan alami. Jenis antibakteri ini sudah teruji ampuh untuk memberantas bakteri jahat yang menempel pada kulit bayi. Sementara itu, jenis antibakteri berupa antibacterial biasa pada umumnya terbuat dari bahan triclosan dan triclocarbon.
Nah, dari kedua jenis antibakteri tersebut, tentu Ibu sudah membandingkan dan menentukan jenis antibakteri yang sebaiknya dipilih. Jika dibandingkan, natural antibacterial lebih baik daripada antibacterial biasa bagi kesehatan dan perawatan kulit si kecil. Sebab, kandungan alami didalamnya dipastikan tidak menimbulkan dampak yang berbahaya bagi kulit sensitif si kecil.
Sebagai rekomendasi, kandungan sabun bayi dengan natural antibacterial ini bisa Ibu temui pada produk Sleek Baby Natural Antibacterial 2in1 Hair & Body Wash. Selain tidak berbahaya bagi kulit juga tidak pedih ketika dimata.
Sabunnya Ucup tuuuh.. Sleek baby. Tidak perih di mata pulaak..
wah bagus malah tul, biar bayi ga nangis klo kena sabun