Sebagai konsumen, Anda perlu tahu bagaimana para penjual memberikan Promo Lebaran 2018. Dengan mengetahui hal ini, Anda akan tahu bagaimana promo diberikan. Harus dipahami bahwasannya jumlah diskon yang diberikan untuk setiap barang itu berbeda-beda lho. Begitu juga dengan waktu promo. Ada promo yang diberikan di awal bulan Ramadhan, ada yang hanya di pertengahan Ramadhan, dan ada juga yang diberikan pada saat akhir bulan Ramadhan.
Semua itu diperhitungkan matang-matang oleh penjual, ecommerce, atau pengelola pusat perbelanjaanya. Jika Anda ingin mendapatkan promo di bulan Ramadhan yang besar, pahami bagaimana mereka memberikan promo.
Pengataman Perilaku Konsumen
Jauh sebelum akhirnya mereka memberikan dan menentukan promo, mereka melakukan pengamatan dulu terhadap perilaku konsumen. Ini berkaitan dengan kapan konsumen mulai memburu barang-barang yang ingin mereka beli di bulan Ramadhan ini.
Dan inipun terkait dengan jenis barang yang dijual secara promo. Untuk barang berupa fashion, bisa saja promo diberikan mulai dari awal hingga akhir Ramadhan. Akan tetapi, berbeda jika barang yang dijual berupa makanan dan sembako yang biasanya baru dibutuhkan di akhir Ramadhan. Jadi, waktu serta jenis barang yang dijual sangat menentukan penjual menetapkan Promo Lebaran 2018.
Jenis Barang
Mungkin Anda berpikir semua barang dijual sangat murah di bulan Ramadhan karena semua mendapatkan diskon. Ternyata tidak. Ternyata, hanya barang-barang yang bernuansa Ramadhan dan Lebaran saja yang dijual dengan promo. Contohnya saja baju koko, gamis, sarung, dan lain sebagainya. Sementara itu, barang-barang yang tidak terkait dengan nuansa islami biasanya tidak dijual dengan harga promo.
Kendaraan bermotor misalnya. Ternyata, saat bulan Ramadhan tiba, harga kendaraan bermotor cenderung naik. Hal ini bisa disebabkan karena permintaan yang begitu banyak. Penjual tidak justru menurunkan harga tapi menaikkan harga mengingat inilah momen yang mereka nanti-nantikan untuk meraup lebih banyak untung.
Cara Promosi
Sekarang ini, sudah tidak zamannya lagi memasang baliho atau beriklan dengan cara door-to-door. Banyak penjual yang memanfaatkan media online. Apalagi jika mereka berjualan secara online. Tentu saja promosi yang mereka lakukan juga menggunakan media online.
Namun, tidak hanya pelaku bisnis online saja yang menggunakan media online. Pusat perbelanjaan offline juga memasang iklan di media online untuk menyaingi para ecommerce dan juga marketplace.
Ada yang menggunakan media sosial seperti Facebook dan Instagram. Ada yang beriklan di Google. Semuanya dilakukan untuk mendapatkan atensi dari masyarakat sehingga mereka mau membeli barang yang sedang mereka promokan.
Jangka Waktu Promosi
Ini yang juga perlu untuk Anda ketahui. Banyak sekali diskon barang yang diberikan. Namun, diskon yang paling besar hanya diberikan pada jangka yang waktu tertentu. Maka dari itu, jika ada barang yang didiskon hingga di atas 50%, biasanya barang tersebut terbatas atau diskon tersebut hanya berlaku untuk beberapa hari saja.
Ini sama dengan midnight diskon di mana barang tertentu saja yang didiskon. Selain itu, waktu diskon hanya ditentukan beberapa menit saja.
Di sisi lain, toko online, ecommerce dan juga marketplace menerapkan cara yang sama. Diskon besar-besaran diberikan pada waktu tertentu. Bahkan, tidak jarang juga yang memberikan tambahan benefit lain seperti bebas ongkos kirim, poin, cashback, dan bahkan hadiah langsung. Jadi, Anda harus memanfaatkan momen Ramadhan ini untuk memborong barang yang Anda sekeluarga butuhkan mengingat ada banyak sekali Promo Lebaran 2018.
Thx infonya gan😅