Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif, Mudah yang Mana ? Banyak mahasiswa yang sering bertanya dengan pertanyaan yang serupa ketika memasuki semester akhir, terutama buat mereka yang mau mulai mengerjakan skripsi. Meskipun sudah menempuh sekian SKS untuk mata kuliah metopen, beberapa mahasiswa masih merasa bingung untuk memilih metode penelitian dalam skripsinya.
Skripsi sebagai salah satu syarat lulus menjadi sarjana ini memang tidak terlalu mudah untuk dikerjakan. Hal pertama yang sering muncul di pikiran mahasiswa sebelum membuat skripsi adalah menentukan metode penelitiannya, kualitatif atau kuantitatif. Perbedaan kedua metode ini selalu menjadi pertimbangan agar selama mengerjakan nantinya tidak merasa kesulitan.