Selamat Hari Karung Bulanan

resi kantor pos adsense

Hari minggu kemarin dapat email dari Google bahwa pembayaran untuk Google Adsense sudah bisa dicairkan. Sehingga hari Senin ini aku bisa segera mendownload duit dari internet lewat perantara Kantor Pos.

Meskipun belum bisa melakukan pencairan rutin setiap bulannya, tapi sudah alhamdulillah karena sudah tidak lagi bingung dengan cara cari duit di internet, toh selain dari Google Adsense, aku juga punya pendapatan via internet dari cara lain yang sudah menjadi pemasukan rutin setiap bulannya.

Pencairan duit internet hari ini bisa dibilang cukup cepat, aku mendatangi kantor pos Sleman sekitar jam 10.15 pagi, ambil nomor antri sambil minta form Western Union dari mbak-mbak yang bertugas di kantor pos tersebut.

Baca Selengkapnya

Inilah Penyebab Fluktuasi Penurunan DA/PA blog November 2015

tools DA/PA alternatif

Dua – tiga hari yang lalu aku cukup kaget dengan nilai Domain Authority yang ada pada Mozbar di Google Chrome ku. Turun empat digit dari 23 ke 19. Aku agak kecewa dengan penurunan ini, mengingat untuk menaikkan DA/PA bukanlah suatu hal yang mudah dalam dunia blogging. Meski ya, paruh pertama bulan ini aku beneran angin-anginan buat update blog.

Mengenai apa itu DA dan PA bisa kalian baca di postingan lainku tentang Domain Authority dan Page Authority. Hari ini sebuah email datang dari klien yang bertanya tentang penurunan DA yang tidak hanya terjadi pada ku, tapi pada sebagian besar partner yang bekerjasama dengan klienku tersebut.

Baca Selengkapnya

Blog Sebagai Penyumbang Konten Marketing?

mobile computing

Blog, apa yang akan rekan-rekan bayangkan tentang definisi kata tersebut? Mungkin akan segera membayangkan sebuah situs personal milik perseorangan yang disebut dengan blogger.

Memang betul bahwa saat ini semua hampir semua orang memiliki blog, anak-anak SMK dan kuliah misalnya tidak jarang disuruh oleh dosennya untuk membuat sebuah blog, entah sebagai salah satu tugas mata kuliah atau sekedar memperkenalkan dunia online tersebut pada generasi muda.

Situs worldometers mencatat saat ini ada lebih dari 3,6 juta blog post yang telah dipublish berdasar data dari Technocrati, jadi ada banyak sekali informasi yang berasal dari platform blog di dunia internet. Tapi mari kita bicara sedikit lebih spesifik mengenai Blog sebagai penyumbang konten marketing.

Dunia advertising saat ini memiliki banyak sekali pilihan channel yang bisa dipakai untuk mempromosikan sebuah produk atau layanan suatu perusahaan agar dapat sampai ke para pelanggan mereka. Mulai dari media periklanan televisi, media cetak, layanan pesan singkat, maupun outdoor advertising, tidak lupa pula dengan digital media yang saat ini sudah menjamur.

Baca Selengkapnya

Cara memulai bisnis online untuk pemula

cara memulai bisnis online

Memulai bisnis online untuk pemula adalah sebuah hal yang baru, sebelum memulainya, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh pemula ketika ingin terjun dalam dunia bisnis online. Definisi bisnis online sendiri tidak melulu harus menjual produk lewat dunia maya. Hal tersebut memang salah satunya, ada banyak lagi cara berbisnis online selain menjadi penjual online/ online seller.

Sebelum kita memulai, mari kita siapkan sebuah pena dan kertas untuk mencatat daftar pertanyaan berikut sebagai persiapan sebelum masuk dalam blantika bisnis online.

Baca Selengkapnya

180+ Daftar Backlink Berkualitas

the internet of things

Hari kemarin secara tidak sengaja terdampar di sebuah artikel Webris yang memberikan link daftar backlink berkualitas. Apa itu backlink berkualitas? Menurut mastah Adsense Ibrahim Vatih di situs Revorma, bakclink yang berkualitas setidaknya memiliki DA di atas 30 dan berasal dari profile backlink. Sementara untuk menjaga agar arah backlinknya satu arah, maka usahakan kita tidak memberikan backlink balasan untuk situs tersebut.

Baca Selengkapnya

17 indikator Spam Score Moz dan Cara Memahaminya

tips cara memperkecil spam score

Moz saat ini merupakan salah satu website indikator reliabilitas suatu web yang paling terpercaya. Bahkan Google saja mengakui keunggulan Moz dalam menghasilkan nilai yang paling obyektif untuk mengukur kinerja sebuah website.

Misalnya kenyataan bahwa sekarang standar kualitas website internet tidak lagi menggunakan algoritma pagerank milik Google, melainkan menggunakan perhitungan Page Authority dan Domain Authority milik Moz. Saat ini DA/PA menjadi indikator utama kualitas sebuah situs, sehingga banyak orang yang mencari cara menaikkan Domain Authority mereka di internet. Selain memiliki indikator PA dan DA, MOZ juga bisa memiliki kemampuan untuk menilai spam score sebuah website. 

Baca Selengkapnya

Melihat Heat Maps di Blog kita

aplikasi SEO heatmaps sumoMe

Heat Maps, adalah sebuah aplikasi bawaan dari sebuah plugin spesial yang saya instalkan di anotherorion.com, fungsi heat maps adalah sebagai fungsi statistik anchor mana saja yang mendapat klik dari user, berikut intensitas klik nya.

Apa bedanya heat maps dengan google analytics? 

Oke kita memang bisa menggunakan Google Analytics maupun WordPress my stats jika kita menggunakan blog berbasis wordpress, akan tetapi jika menggunakan heat maps maka akan terlihat secara jelas dalam bentuk visual, sebenarnya dari tombol mana saja yang paling mengundang user untuk melakukan klik lebih lanjut pada mouse kesayangan mereka.

Beda dengan analytics maupun my-stats yang hanya bisa memberikan halaman perujuk saja, tanpa mempertimbangkan dalam halaman perujuk tersebut mungkin ada dua link yang menuju ke artikel kita.

Baca Selengkapnya

Apa sih Marketing 3.0

perbedaan marketing 1.0 2.0 3.0

Kemarin tidak sengaja membaca artikel tentang marketing 3.0 isinya cukup menarik, dan menurutku penggunaan seri 3.0 tersebut lah yang menarik. Pada dasarnya ini hanya berupa teori tentang perubahan paradigma marketing. Pada masa lalu, produsen menggunakan prinsip marketing 1.0 yang berorientasi pada produk. Bagaimana mengemas produk menjadi menarik minat konsumen dan mampu bersaing di pasar.

Kemudian terjadi perubahan paradigma dari versi 1.0 menjadi marketing 2.0 disini, perusahaan tidak lagi melihat produk sebagai tonggak utama, tetapi berorientasi pada konsumen, di tahap ini perusahaan mulai melibatkan konsumen dalam meningkatkan brand mereka. Apa yang dibutuhkan konsumen, dan barang seperti apa yang mampu memuaskan mereka, dari segi kualitas barang, penampilan dan pelayanan yang diberikan perusahaan. Tujuan marketing 2.0 adalah menciptakan konsumen yang loyal terhadap produk mereka.

Baca Selengkapnya

Mengapa Statistik dikuasai Search Terms Not Provided

tips mencari keyword

Search Terms Not Provided atau dalam bahasa Indonesia berarti istilah pencarian yang tidak dikenal merupakan salah satu hasil dari laporan yang muncul dalam analisa Google Analytics maupun WordPress MyStat. Tadinya aku enggak mikir apapun tentang masalah ini, tetapi sejak beberapa bulan terakhir aku jadi cukup kepikiran dengan kalimat tersebut.

Apa yang dimaksud istilah pencarian tidak dikenal?

Search terms not provided atau istilah pencarian tidak dikenal, menandakan bahwa keyword yang diketikan user dari mesin pencari, ataupun keyword yang masuk ke dalam website kita, malah tidak kita ketahui. Tentunya ini berita buruk untuk para pemilik blog yang lagi getol-getolnya mengoptimalisasi keyword.

Baca Selengkapnya

Ada yang bisa ngajarin imacros?

iMacros saat ini mungkin sedang happening banget diantara para praktisi IM maupun blogger, tentu saja, kata bloggernya aku tulis dalam bentuk italic untuk membedakan antara blogger dengan blogger. Jika rata-rata temenku adalah blogger tanpa definisi tulis miring, maka blogger ini lebih semacam mereka yang mencari uang menggunakan media blog. Yang membedakan kedua pihak adalah tentang … Baca Selengkapnya