Cara membuat kartu kredit tanpa NPWP? Emangnya bisa ya? Aku agak berkernyit waktu seorang teman memberi tahuku kalau dia sudah punya kartu kredit tanpa memerlukan NPWP dalam pembuatannya. Setahu aku saat seseorang ingin mengajukan pembuatan kartu kredit NPWP dan slip gaji merupakan salah dua dari sekian persyaratan yang diperlukan untuk mendapatkan kartu kredit.
Nyatanya temenku bisa lho, dan hebatnya lagi kartu kredit miliknya bebas annual fee, wih #JujurGunaBanget kan ya. Penasaran gak dengan kartu kredit ini? Yuk baca lebih jauh artikelku kali ini.
Kartu Kredit Tanpa NPWP n Bebas Annual Fee dari Traveloka
Kalian tentu tidak asing dengan Traveloka PayLater, ya salah satu kemudahan yang diberikan oleh Traveloka untuk kamu-kamu yang ingin bepergian atau menginap tapi bisa bayar belakangan. Jadi kamu bisa menikmati liburan tanpa perlu memikirkan soal tanggal tua n muda.
Setelah sukses dengan Traveloka PayLater, kini Traveloka memberikan kemudahan lagi buat kalian yang ingin memiliki kebebasan lebih dalam bertransaksi di Traveloka atau merchant lain menggunakan Traveloka PayLater Card. Jadi bisa nih kartu kreditnya dipake gak buat bayar di Traveloka doang? Bisa dong
Traveloka PayLater Card sendiri adalah kartu kredit tanpa NPWP yang dikeluarkan secara ekslusif oleh BRI dan Traveloka untuk mengakomodir kebutuhan generasi muda yang ingin menikmati pembayaran PayLater, namun dengan berbagai keunggulan. Apa aja tuh?
Keunggulan Kartu Kredit Traveloka PayLater Card
Traveloka PayLater Card memiliki keunggulan dibanding Kartu Kredit Konvensional, antara lain
- Proses pendaftaran cepat
- Tidak memerlukan NPWP
- Tidak memerlukan Slip Gaji
- Bebas Annual Fee
- Diskon menarik untuk penggunaan PayLater Card di Traveloka
- Bisa belanja online n offline di mana aja, gak perlu selalu di Traveloka aja
- Bisa melihat real time history penggunaan kartu
Yang menarik nih kita gak perlu mengajukan kartu kredit kan harus pake NPWP, n juga harus menunjukkan slip gaji, jujur ini opsi ini aku ga nyaman banget, karena data slip gaji kan data privat banget. Kecuali untuk urusan pajak aja sih aku mau open. So, solutif banget.
Kartu kredit ini bebas annual fee yang umum dibebankan pada pengguna kartu kredit lainnya. Bayarnya ya sesuai dengan apa yang kamu gunakan aja dengan kartu kredit tanpa NPWP ini. Nah buat kamu yang pernah pake kartu kredit, pasti sering nih dapet tagihan bulanan, tapi tidak semua layanan menyediakan informasi rincian transaksi, jikapun ada, biasanya harus lewat permintaan dan dikenakan biaya cetak transaksi. Duh repot ya, makanya di PayLater Card-nya Traveloka ini realtime history transaction keliatan penggunaan kartu kamu buat apa aja bisa keliatan n gak pake nambah biaya ini itu pokoknya.
Keunggulan Traveloka PayLater Card vs PayLater
Pasar Dana Pinjaman (Danamas) dan Caturnusa Sejahtera Finance, sebagai pendukung PayLater Traveloka OJK telah membawahi pengesahan kedua lembaga finansial berbasis teknologi tersebut guna memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna PayLater Traveloka. Dan jika kalian sebelumnya sering menggunakan fasilitas kredit Traveloka PayLater, kini kalian bisa mendapatkan benefit lebih dengan memiliki Traveloka PayLater Card. Antara lain
- Kartu kredit tanpa NPWP ini bersifat ekslusif dan tidak semua pengguna Traveloka bisa mendaftar
- Bunga 0% – 2% lebih rendah dari PayLater biasa
- Fasilitas Limit mulai 3 juta – 49.9juta
- Tenor cicilan bisa sampai 24 bulan
- Bisa digunakan di berbagai merchant, tak terbatas di Traveloka
- Bisa mendapat Traveloka Points untuk berbagai transaksi di Traveloka menggunakan kartu kredit
Untuk selengkapnya bisa cek di gambar berikut
Jadi dengan memiliki kartu kredit Traveloka PayLater ini, kamu lebih punya keleluasaan dalam mengatur keuangan kamu, kamu bisa gunakan untuk membeli tiket pesawat, booking hotel, sewa kendaraan di Traveloka menggunakan opsi PayLater dengan bunga cicilan Traveloka yang lebih ringan.
Cara Memperoleh Traveloka PayLater Card
Setelah melihat manfaatnya dan kamu tertarik untuk memperoleh kartu kredit tanpa NPWP ini, penasaran kan pengen daftar? Caranya gampang lho, ikutin yuk step demi stepnya berikut ini
- Masuk ke aplikasi Traveloka di HP kalian/ kunjungi website Traveloka
- Buka Menu PayLater
- Jika memenuhi syarat akan muncul info PayLater Card di dalamnya
- Klik info PayLater Card
- Masukan biodata
- Ambil foto Selfie
- Ambil foto KTP
- Tunggu proses verifikasi dan approval
Proses verifikasi dan approval memerlukan waktu kurang dari satu minggu dan kartu kredit tanpa NPWP kalian akan segera dikirimkan. Oh ya sekedar info, fitur kartu kredit ini hanya bisa kalian akses jika kalian sudah menggunakan PayLater. Cara mengaktifkan PayLater Traveloka sendiri bisa kalian akses di sini
Sebagai pengingat, meskipun nantinya kalian telah memiliki PayLater Card Traveloka, tetap gunakan kartu kredit kalian dengan bijak, metode ini digunakan untuk membantu kalian mengatur perencanaan keuangan sesuai kebutuhan dan ketersediaan dana kalian bukan buat berboros-boros ria ya