Platform marketplace backlink adalah sebuah website yang berfungsi mempertemukan para pemilik brand dengan para blogger sehingga mereka dapat berkolaborasi untuk mendapatkan keuntungan baik sebagai seorang advertiser dan publisher.
Latar Belakang Munculnya Marketplace Backlink
Sebagaimana kita ketahui bahwa untuk bersaing dalam dunia maya, kita memerlukan optimasi SEO atau search engine optimization. Optimasi SEO ini penting dilakukan karena persaingan di halaman hasil pencarian Google begitu ketat, terutama jika produk atau layanan jasa yang kita miliki juga memiliki kompetitor yang memberikan harga kompetitif.
Dengan menggunakan SEO, kita bisa menghemat biaya advertising dari yang kita keluarkan baik menggunakan media periklanan offline seperti iklan di surat kabar, billboard maupun media periklanan online seperti Google Ads dan Facebook Ads. Dengan menggunakan SEO, kita bisa menyasar kata kunci yang tepat untuk mendatangkan calon pembeli ke website kita.
Dan salah satu upaya optimasi SEO dari sisi offpage adalah dengan memperoleh backlink berkualitas. Untuk mendapatkan backlink yang berkualitas kita memerlukan sumber backlink yang memiliki nilai trust dan authority baik di mata search engine. Dan disanalah marketplace backlink berperan.
Cara Kerja Marketplace Backlink
Untuk mengakomodasi kebutuhan para advertiser yang ingin memasang iklan dan rekan-rekan blogger sebagai publisher, platform marketplace backlink bekerja dengan metode sebagai berikut.
Member Advertiser atau Publisher
Marketplace backlink memberikan opsi seseorang yang ingin bergabung dalam komunitas backlink sebagai seorang advertiser atau publisher. Akun advertiser di marketplace backlink diperuntukkan untuk para pelaku UMKM, pemilik brand, perusahaan, instansi yang membutuhkan awareness internet audience dari backlink yang ia pasang di website milik publisher
Akun publisher adalah mereka yang bergabung di marketplace sebagai penyedia jasa backlink terpercaya bagi para advertiser. Para publisher wajib melengkapi akun data diri mereka terutama blog agar dapat bergabung campaign yang disediakan oleh para advertiser di dalam platform.
Sistem Jual Beli Backlink di Platform Marketplace
Untuk melakukan aktifitas jual beli backlink, seorang advertiser terlebih dahulu membuat sebuah campaign di dalam platform marketplace backlink. Campaign tersebut berisi requirement yang diharapkan untuk dicapai oleh advertiser sesuai dengan strategi digital marketing perusahaan untuk diimplementasi dalam bentuk backlink oleh para publisher. Advertiser dapat membuat penawaran campaign di platform, memberikan harga penawaran untuk para publisher, termasuk mengeset timeline pengerjaan untuk para publisher yang melakukan apply pada campaign yang ia buat.
Setelah campaign di publish di marketplace, para blogger sebagai publisher dapat melakukan bidding campaign tersebut. Advertiser dapat mempelajari apakah seorang publisher memenuhi syarat minimal yang diperlukan untuk mendukung campaign digitalnya ini.
Advertiser akan memberikan assignment bagi para publisher dalam bentuk task dalam marketplace backlink. Pihak blogger akan mendapatkan notifikasi email dari platform bahwa bidding yang dilakukan pada campaign milik advertiser disetujui, dan publisher wajib menyelesaikan task dalam rentang waktu yang telah ditetapkan oleh advertiser.
Setelah publisher menyelesaikan task dan memberikan report kepada advertiser melalui platform, advertiser bisa mengecek apakah task tersebut sudah OK atau masih memerlukan revisi. Jika sudah OK, maka biaya campaign akan segera di transfer ke akun milik publisher.
Sistem Withdrawal dan Payout Marketplace Backlink
Setelah proses jual beli backlink selesai, dan uang ditransfer ke akun publisher, maka publisher dapat melakukan withdraw untuk mendapatkan payout pekerjaannya ke rekening pribadi publisher. Namun untuk metode ini ada beberapa perbedaan di beberapa marketplace.
Secara umum metode withdraw dan payout jual beli jasa backlink di platform marketplace adalah dengan melakukan hold withdraw sampai akumulasi nilai dalam e-wallet publisher mencapai nilai minimum. Setelah mencapai nilai minimum, barulah blogger dapat melakukan penarikan e-wallet publisher miliknya ke rekening pribadi.
Proses pencairan biasanya memakan waktu sekitar 14 hari. Tergantung kebijakan platform, dan uang akan langsung di transfer ke rekening yang telah didaftarkan oleh publisher.
Daftar Marketplace Backlink Terpercaya di Indonesia
Sekarang kita bahas marketplace backlink terpercaya yang ada di Indonesia, aku sebut terpercaya karena mereka terbukti membayar publisher sesuai dengan ketentuan yang telah disepakati.
Sosiago
Sosiago adalah marketplace yang berumur cukup lama di Indonesia, marketplace ini awalnya bernama iblogmarket yang memang lebih fokus pada job blogger bukan influencer. Untuk mendaftar blog di Sosiago cukup mudah, sistem kerjanya juga cukup enak. Selain blog, kita juga bisa mendaftarkan akun instagram, twitter, dan youtube.
Job di Sosiago rata-rata adalah placement, dengan penawaran sekitar Rp. 100.000 per task. Yang menyenangkan di sistem Sosiago yang baru ini kita bisa mendapatkan update nilai DA dan PA, jadi setiap kali terjadi perubahan kenaikan nilai DA/PA, kita cukup buka akun blog kita di Sosiago dan nilai rank DA/PA langsung terupdate.
Dalam sistem task Sosiago, deadlinenya cukup adil menurut aku, karena baik publisher maupun advertiser punya deadline masing-masing, jika publisher telah mengerjakan task, advertiser punya waktu 3×24 jam untuk memberikan respon, apakah masih perlu revisi/tidak. Jika advertiser terlalu sibuk, task akan complete dengan sendirinya dan publisher bisa segera memperoleh pembayaran lewat e-wallet di sistem.
Sistem pembayaran Sosiago sendiri dibayarkan pada next month, jadi misal bulan ini kita sudah ada saldo masuk dari pembayaran task di Sosiago, bulan depan kita sudah bisa menerima pembayaran tanpa minimum saldo.
Rajabacklink
Rajabacklink merupakan platform marketplace backlink yang terbilang baru, baru muncul sekitar 2-3 tahun ke belakang. Sistem kerja di Rajabacklink tidak mengijinkan kita melakukan bid, jadi kita hanya perlu membuat akun di Rajabacklink dan menunggu ada advertiser yang tertarik dengan akun blog yang kita daftarkan di Rajabacklink
Saat kita mendaftarkan blog di Rajabacklink, sistem akan menghitung berapa harga untuk jasa backlink yang kita sediakan di Rajabacklink. Namun, berbeda dengan Sosiago dan Vira, nilai harga di Rajabacklink adalah harga bruto, yang masih dikurangi sekitar 30% untuk biaya administrasi Rajabacklink.
Menariknya, nilai rate di RajaBacklink mengkombinasikan antara DA, PA dan jumlah index Google
Untuk mendaftar sebagai publisher di RajaBacklink bisa klik link berikut: Link Daftar RajaBacklink
Backlink.co.id
Marketplace backlink satu ini berasal dari Yogyakarta dan beroperasi dibawah PT Backlink Digital Indonesia. Disini, blogger bisa menentukan ratecard mereka sendiri sesuai dengan kualitas blog yang dimiliki. Untuk pembagian hasil, Backlink.co.id menetapkan 20% sebagai biaya admin dan publisher berhak mendapatkan 80% dari nilai kontrak yang sukses.
Sistem deadline akan berakhir 3×24 jam setelah pekerjaan diberikan, dan 3×24 jam untuk advertiser mengecek hasil pekerjaan. Untuk bergabung dengan backlink.co.id bisa menggunakan link marketplace backlink ini
Magnetise
Platform marketplace backlink blog ini baru muncul di awal tahun 2022, ada kemungkinan platform ini diciptakan oleh orang yang sama dengan Vira, saat ini Magnetise sudah membuka layanan backlink untuk advertiser maupun para blogger sebagai publishernya. Proses pembayaran Magnetise juga terhitung cepat untuk platform marketplace backlink sejenis.
Seedbacklink
Seedbacklink merupakan marketplace backlink yang mulai naik daun di tahun 2023, dan masih terus memberikan job kepada banyak rekan blogger. Fiturnya tergolong mudah, jika ada revisi kita bisa menambahkan info revisi kepada klien, selain itu tim mereka sangat responsif buat mengingatkan tentang job yang kita dapatkan. Gabung Seedbacklink disini
Bonus; Marketplace Backlink Fee 100 Dollar ke atas
Jika kamu lebih tertarik untuk mencari marketplace backlink yang membayar dalam bentuk dollar dan harganya cukup worthed. Mampir deh ke marketplace jual backlink bule satu ini. Per campaign menulis blog dihargai 100 dollar, dan dibayar melalui paypal. Pengen ikutan? Join disini
Keluar Dari List
Berikut beberapa marketplace yang kami keluarkan dari list, dan tidak kami rekomendasikan untuk dipakai, karena melakukan scam, tidak memberikan manfaat maupun tidak aktif lagi
Vira.id
Vira adalah marketplace yang terhitung baru dibanding Sosiago, namun memiliki task job yang cukup deras, bisa dimaklumi, karena sebelum platform Vira berdiri, agensi yang menangani Vira.id ini memang sudah punya klien yang cukup luas.
Task di Vira, ada yang menggunakan model placement atau job review, untuk placement, artikel sudah tersedia di Vira, sementara job review, kita diminta untuk menuliskan artikel dengan kata kunci dan keyword, tertentu. Rerata untuk jumlah kata yang dibutuhkan adalah 500 kata.
Untuk harga task di Vira, termasuk yang paling murah ratenya. Mulai harga puluhan ribu rupiah. Sebelum melakukan bidding campaign di Vira, pastikan kalian memahami rate yang ditawarkan worthy atau tidak.
Sistem pengecekan laporan di Vira ini agak stuck, jadi jika ada advertiser yang mbalelo dan tidak segera mengecek hasil pekerjaan kita, ya sampai berbulan-bulan status pekerjaan kita tidak selesai.
Sayangnya sekarang Vira sudah tutup dan mereka sempat gagal bayar ke beberapa blogger hingga nominal yang luar biasa, beberapa adminnya pindah ke magnetize.
MediaBacklink
Media Backlink adalah platform marketplace backlink yang terbukti membayar publishernya, menggunakan sistem dan tampilan dashboard yang mirip dengan RajaBacklink, MediaBacklink juga menerapkan biaya administrasi untuk para publisher.
Sebagaimana RajaBacklink, di MediaBacklink kita juga tidak bisa melakukan bid campaign, tetapi direct task dari platform. Namun kita juga bisa mengoptimalkan affiliasi di Media Backlink untuk mendapatkan passive income, caranya gimana? Bisa daftar dulu di Link Daftar MediaBacklink
Sebenarnya masih banyak platform marketplace backlink di Indonesia, tetapi yang menurut saya worthy untuk urusan backlink ada empat di atas, bukan berarti platform marketplace lain gak worthy ya, tapi emang dari pengalamanku bekerjasama platform lain, cara mainnya sedikit beda, karena kadang task tidak selalu pake platform tapi via email atau japri.
Sayangnya, sekarang Media Backlink terindikasi spam, jarang ada order, nilai withdraw semakin naik tidak berbanding dengan jumlah job yang ada, kalaupun ada job biasanya hanya platform lain dari pemilik website marketplace ini.
Saya sering pakai rajabacklink sama mediabacklink…alhamdulilah sering dapat job juga disana…khusus 2 marketplace ini tidak pernah saya tarik saldonya…tapi saya belikan backlink lagi…lumayan buat optimasi blog…
wah keren mas Eko, kayake pernah dapet job ke blog mas Eko di blog yang dotnet