Mengenal Nama – Nama Buah Dan Sayur Dari Huruf A

Mengenal Nama – Nama Buah Dan Sayur Dari Huruf A 

Seperti kita ketahui, ada begitu banyak jenis sayur dan buah yang bisa kita konsumsi. Bahkan, setidaknya ada satu jenis buah dan sayur untuk setiap huruf alphabet. Bisakah kamu mengingat semuanya? 

Namun, jika kamu ingin tahu apa saja buah dan sayur yang diawali dengan huruf A. Berikut ini pilihan makanan dari huruf a yang perlu kamu ketahui. 

Nama – nama buah dari huruf A

  • Apel adalah buah yang sangat populer dengan rasa manis dan renyah, serta kaya akan serat, vitamin, dan antioksidan. 
  • Alpukat adalah buah dengan daging yang lembut, kaya akan lemak sehat, serta mengandung banyak vitamin dan mineral. 
  • Anggur merupakan buah yang mengandung antioksidan dan menyegarkan. Rasa buah ini bisa manis, asam, atau bahkan keduanya. 
  • Aprikot adalah buah kecil berwarna oranye yang kaya akan serat dan vitamin A, serta memiliki rasa manis dan lembut. 
  • Arbei adalah buah kecil berwarna merah yang manis dan lezat, serta kaya akan vitamin C dan antioksidan. 
  • Acerola merupakan buah yang mengandung vitamin C tinggi dan tumbuh di daerah tropis di Hindia Barat. 
  • Ara (Buah Tin) yang memiliki rasa manis yang unik dengan tekstur lembut dan kenyal. Buah ini berkhasiat untuk mengatasi masalah pencernaan seperti sembelit. 
  • Asam Jawa adalah buah dengan cita rasa asam yang segar. Buah ini sering digunakan sebagai bahan dalam masakan. 
  • Asam Plum merupakan buah berukuran kecil yang memiliki rasa asam menyegarkan. Buah ini biasanya digunakan dalam masakan dan minuman. 
  • Asam Gelugur adalah buah yang memiliki rasa asam kuat dan biasanya sering digunakan sebagai bumbu dalam masakan. 

Nama – nama sayur dari huruf A

  • Asparagus merupakan sayuran yang tumbuh di bagian pucuk. Jadi, yang dimakan bagian tangkai dan ujungnya. Sayuran ini membuat hidangan apa saja terlihat lebih menarik karena bentuknya yang unik. Sayuran ini merupakan sumber vitamin yang disebut folat, yang penting untuk kesehatan darah. 
  • Adas atau Foeniculum vulgare adalah sayuran yang termasuk dalam family Apiaceae. Sayuran ini memiliki umbi pucat dan tangkai hijau panjang. Adas bisa dimakan mentah langsung atau dimasak terlebih dahulu, dan setiap bagiannya bisa dimakan mulai dari umbi hingga bunganya. 
  • Adas Laut atau Crithmum maritimum merupakan tanaman liar yang bisa dimakan dan termasuk dalam family wortel. Tanaman liar ini pun dikenal dengan nama samfir karang atau samfir. 
  • Amis – amisan umumnya ditanam sebagai sayuran daun, dan bisa digunakan sebagai hiasan rempah atau herbal segar. Daun tanaman ini memiliki rasa yang tidak biasa karena mengandung minyak atsiri decanoyl asetaldehida, rasa yang kerap digambarkan sebagai “amis”, sehingga diberi julukan “amis – amisan”. 
  • Angdan merupakan tanaman tegak, herba, dan abadi yang tumbuh hingga 18-25 m (59-82 ft) tinggi, dengan roset basal daun dan batang dengan daun selanjutnya, bunga yang dihasilkan dalam bentuk umbel di bagian atas batang. Bagian batang dan daunnya berwarna hijau gundul yang mengkilat hingga kuning kehijauan dan berbau agak mirip seledri jika diremas. 
  • Arugula merupakan sayuran daun hijau yang termasuk dalam keluarga kubis dan sawi. Sayuran ini memiliki rasa yang pedas dan sedikit pahit, serta tekstur yang khas dan renyah. Arugula kaya akan nutrisi seperti vitamin A, C, dan K, serta berbagai mineral seperti kalium dan fosfor.

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini