Jenis Seragam Kantor di Indonesia

Penggunaan seragam kantor dalam instansi pemerintahan di Indonesia umumnya dikenal dengan istilah pakaian sipil dan pakaian militer. Setiap instansi pemerintah umumnya memiliki patokan mengenai seragam dinas di masing-masing instansinya sendiri. Pakaian dinas seorang jaksa tentu berbeda dengan seorang petugas pemadam kebakaran. Pun demikian sebenarnya aturan mengenai seragam kerja ini telah cukup lama ada di Indonesia.

Jenis Seragam Kantor untuk Sipil

produsen seragam kantor

Jika kita mengenal istilah pakaian sipil, hal tersebut mengacu pada istilah yang tertuang dalam Kepres no 18 tahun 1972 Tentang Pakaian Sipil. Dalam Kepres yang dibuat oleh Presiden Indonesia kedua tersebut terdapat beberapa istilah yang sampai kini tetap digunakan dalam acuan pembuatan seragam kantor di lingkungan pemerintahan di Indonesia. Apa saja itu?

Pakaian Sipil Harian

Para PNS mungkin sudah sangat paham dengan istilah Pakaian Sipil Harian. Pakaian ini paling sering digunakan dalam internal kantor. Ya seperti namanya pakaian sipil harian digunakan untuk keperluan di dalam kantor sebagai pakaian kerja sehari-hari.

seragam kantor pakaian sipil harian

Ciri Pakaian Sipil Harian adalah

  • Kerah leher berdiri dan terbuka
  • Lengan pendek
  • Memiliki 3 saku, 1 di dada kiri, dua di bawah kanan dan kiri
  • Lima buah kancing
  • Warna celana dan jas sama

Contoh pakaian sipil harian tersebut adalah baju safari.

Pakaian Sipil Resmi

Pakaian sipil resmi merupakan seragam kerja yang digunakan untuk kepentingan upacara non kenegaraan. Di masa sekarang pakaian sipil resmi biasanya berupa seragam hitam putih, seragam PGRI untuk guru maupun seragam korpri untuk PNS. Perbedaan pakaian sipil resmi dengan pakaian sipil harian adalah PSR menggunakan lengan panjang, sementara PSH menggunakan lengan pendek.

Pakaian Sipil Lengkap

Pakaian sipil lengkap digunakan dalam upacara resmi kenegaraan atau menerima dan melakukan kunjungan kerja ke luar negeri.

Ciri Pakaian Sipil Lengkap

  • Baju warna terang
  • Celana panjang
  • Jas dengan warna senada
  • Dasi panjang

Pakaian Sipil Dasi Hitam

seragam kantor psdh Pakaian sipil dasi hitam

PSDH digunakan dalam upacara jamuan menyambut tamu kenegaraan maupun acara resmi yang bersifat formal. Yang membedakan dengan seragam PSL adalah dasi yang digunakan. Dalam aturan PSDH, dasi yang digunakan berupa dasi kupu-kupu

Ciri Pakaian Sipil Dasi Hitam

  • Baju Putih
  • Jas Hitam/Putih
  • Celana Hitam
  • Ikat Pinggang Hitam
  • Dasi kupu-kupu

Pakaian Sipil Nasional

pakaian sipil nasional

Pakaian Sipil Nasional diperuntukkan untuk acara resmi kenegaraan di manca negara, umumnya diperagakan dalam pembukaan acara olahraga internasional maupun undangan kenegaraan dari negara sahabat. Baik sebagai tim maupun individu yang secara resmi melakukan lawatan mewakili negara dalam acara / event yang melibatkan peserta dari manca negara. Beberapa acara yang sering digunakan untuk menampilkan seragam PSN adalah olimpiade, Sea Games, olimpiade sains, Asean Games dan lain-lain.

Ciri Pakaian Sipil Nasional

  • Jas beskap tertutup
  • Celana panjang berwarna sama dengan jas
  • Sarung fantasi
  • Peci Nasional
  • Bintang/Lencana penghargaan

Seragam Non Sipil

Selain ke lima pakaian sipil tersebut, masih ada juga beberapa jenis istilah pakaian seragam yang digunakan dalam instansi pemerintahan, kali ini umumnya digunakan oleh instansi militer seperti TNI dan Polri, namun tidak menutup kemungkinan juga banyak diadopsi instansi lain seperti kejaksaan, imigrasi, kemenkumham, satpol PP dan lain-lain.

Seragam non sipil umumnya menyertakan tanda pangkat/jabatan beserta tanda jasa dan lencana penghargaan yang umum dalam dunia militer.

Pakaian Dinas Harian

Seperti halnya PSH, seragam kantor PDH digunakan untuk keperluan dinas harian di dalam kantor. Di lingkungan TNI, PDH yang digunakan adalah kemeja kerja satu warna sesuai matra masing-masing

  • PDH Hijau untuk TNI AD
  • PDH Biru langit untuk TNI AU
  • PDH Biru dongker untuk TNI AL
  • PDH Coklat untuk Polisi

Umumnya untuk topi yang digunakan adalah topi mutz yang memiliki bentuk seperti peci

Pakaian Dinas Lapangan

Jenis Seragam Kantor di Indonesia mimpi pemuda suku anak dalam jadi prajurit tni ad yvi7rhGpJL

Seragam kerja berikutnya adalah PDL, PDL di kalangan militer biasanya adalah seragam loreng dengan ciri khas masing-masing kesatuan. Seragam ini digunakan untuk kepentingan dinas di lapangan. Karena digunakan untuk aktifitas di luar lapangan, biasanya hanya disematkan pangkat saja dalam seragam ini. Di kalangan sipil sendiri PDL juga banyak digunakan di dinas lain seperti satpol PP dan damkar.

PDL untuk sipil umumnya merupakan baju kemeja lengan panjang dengan bahan yang lebih kuat dibanding PDH. Untuk PDL militer mereka biasanya dibekali dengan topi baret, bonnie hat, maupun tas ransel dan senjata.

Pakaian Dinas Upacara

seragam kerja PDU

Pakaian Dinas Upacara digunakan dalam acara resmi, seperti upacara kenegaraan, upacara kenaikan pangkat maupun undangan formal. Untuk militer biasanya jas lengan panjang dengan topi pet sesuai matra. Tanda jasa/lencana penghargaan dan tanda pangkat wajib dipasang sesuai aturan.

Seragam Kerja Lain

Lalu bagaimana dengan instansi lain? di lingkungan non pemerintah baik sekolah/BUMN/swasta seragam  yang berlaku adalah sesuai dengan ketetapan masing-masing instansi/perusahaan. Meski tidak seketat aturan seragam kantor militer maupun instansi pemerintah namun setiap perusahaan tetap mewajibkan siswa/karyawan untuk mengikuti aturan penggunaan seragam kerja di kantor.

Misalnya;

  • Seragam sekolah
  • Seragam kerja dokter
  • Seragam kerja perawat
  • Baju batik
  • Jas laboran
  • Wearpack
  • Polo shirt

Untuk keperluan pembuatan seragam kantor anda, anda bisa mempercayakan kepada dunia garment. Dunia Garment menyediakan produk fashion dengan kualitas prima, pengerjaan cermat dan hasil memuaskan. Dunia Garment saat ini melayani pembuatan seragam kantor, seragam sekolah, kemeja kerja, kaos dan jaket komunitas, celana dan topi.

Mengapa Memilih Dunia Garment?

Jenis Seragam Kantor di Indonesia BAHAN KEMEJA KERJA

Dalam upaya memberikan pelayanan terbaik bagi para pelanggan, Dunia Garment menggunakan bahan terbaik untuk pembuatan produknya. Untuk pembuatan kemeja kerja/wearpack Dunia Garment menggunakan beberapa jenis bahan kualitas prima seperti American Drill, Japan Drill, Taipan Tropical dan lain-lain. Bahan-bahan ini merupakan bahan yang memiliki tingkat kenyamanan tinggi dan adem saat dipakai.

Sementara untuk pembuatan jas almamater, Dunia Garment menggunakan bahan Hisofy Drill yang lebih lembut dibanding Nagata Drill.

Proses pemesanan di Dunia Garment pun cukup mudah,

  1. Pertama anda hanya perlu duduk manis di kantor dan menghubungi costumer service via WA yang tertera di bawah artikel ini untuk menentukan bahan, model dan kebutuhan yang anda inginkan
  2. Setelah anda menentukan kebutuhan anda, anda akan diberi form approval pemesanan oleh costumer service, terkait harga, jumlah, spesifikasi serta lama pengerjaan yang diperlukan
  3. Setelah anda memberikan DP untuk pengerjaan pesanan, proses produksi siap dimulai
  4. Anda akan mendapat pemberitahuan jika pesanan sudah siap dikirim dan anda bisa melunasi pembayaran secara online.

Namun, jika anda masih penasaran dan ingin mendapatkan saran terbaik untuk keperluan anda, segera konsultasikan kebutuhan anda di Dunia Garment lewat kontak berikut

Dunia Garment

  • https://duniagarment.com
  • +6289668268932
  • Komplek Wisma Winaya No.61 Kecamatan Sayati Kelurahan Margahayu Bandung 40228

 

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini