Tips Solo Traveling Hemat dan Anti Ribet

tips solo traveling

tips solo traveling

Padatnya aktivitas sehari-hari pastinya membuat Anda kelelahan. Apalagi kalau harus bermacet-macetan di tengah jalanan yang ramai untuk beraktivitas. Untuk melepaskan diri sejenak dari kepenatan tersebut, cobalah melakukan solo traveling. Konsep liburan ini akan memberikan Anda tantangan baru dan pelajaran hidup yang bermanfaat. 

Namun masih banyak orang yang ragu dan khawatir untuk melakukan solo traveling karena harus bepergian sendiri. Padahal kegiatan ini justru menyenangkan karena Anda bisa mendapat kebebasan dan merasakan banyak petualangan. Anda tak perlu repot menyamakan jadwal dengan orang lain seperti saat berlibur secara ramai-ramai.  

Saat akan berpetualang seorang diri, Anda perlu menyiapkan rencana secara matang mulai dari keuangan, jadwal, akomodasi, dan lainnya. Untuk memudahkan keperluan transaksi keuangan, Anda bisa menggunakan mobile banking. Ada banyak manfaat mobile banking yang akan memudahkan Anda saat solo traveling. Misalnya untuk melakukan berbagai pembayaran secara online

Baca Selengkapnya

Jelang Liburan Panjang, Intip Tips Pesan Kamar Hotel Berikut

pesan kamar hotel aryaduta bali

Akhir tahun semakin dekat, itu artinya liburan panjang siap menyambut kalian. Liburan menjadi salah satu aktivitas yang paling menyenangkan. Setelah disibukan dengan rangkaian pekerjaan yang cukup membuat kamu mumet, liburan menjadi pain-killer tersendiri, sehingga badan dan pikiran menjadi lebih segar. Untuk mendukung aktivitas liburan yang menyenangkan, kamu tentu harus menyiapkan beberapa peralatan, transportasi, hingga pesan kamar hotel untuk aktifitas wisata kamu nantinya. 

Akomodasi yang nyaman tentu bisa membuat liburan lebih menyenangkan. Selain memilih penginapan yang nyaman dan memiliki fasilitas lengkap, tidak ada salahnya juga untuk memilih penginapan dengan harga yang murah. Hal ini tentu saja sangat bisa menghemat budget liburan, sehingga kamu bisa mengalokasikan sisa budget untuk keperluan lainnya.

Baca Selengkapnya

5 Tips Liburan ke Bangkok Bareng Pasangan

wisata bangkok

Mau liburan ke luar negeri bareng pasangan, tapi enggak mau tujuan yang terlalu jauh? Ya, kalau ke Singapura atau Kuala Lumpur, sih, memang enggak terasa liburan. Belum lagi kalau kamu sering ada agenda bisnis ke beberapa negara tetangga tersebut, rasanya seperti kerja.

Liburan ke Bangkok sering kali jadi alternatif tujuan wisata yang murah dan nyaman, terutama buat pasangan. Enggak terlalu jauh dari Indonesia, tapi banyak daya tarik wisata yang khas untuk dikunjungi. Nah, berikut ini tips buat kamu yang ingin liburan hemat ke Bangkok, Thailand.

Baca Selengkapnya