Berikan Perlindungan Lebih Terhadap Mobil Kamu Dengan Hal Berikut!

Memiliki kendaraan seperti mobil untuk penggunaan pribadi ataupun kebutuhan lain yang menunjang aktivitas harian, semakin meningkat trennya setiap tahun. Hal tersebut tentunya tidak terlepas dari adanya bermacam-macam varian mobil serta kemudahan dalam membeli mobil. Dengan menggunakan mobil, mobilisasi akan jauh lebih nyaman dan aman.

Namun, mobil tidak terlepas dari resiko yang dapat merugikan kita secara finansial, mulai dari kecelakaan, kerusakan mesin, bahkan penyusutan harga yang cukup besar setiap tahunnya. Untuk mengatasi masalah yang ditimbulkan akibat adanya resiko kerugian finansial tersebut maka dibutuhkan sebuah perlindungan yang tepat, yakni asuransi.

Jenis Perlindungan Lebih untuk Mobil

Ketika kamu membeli sebuah mobil, baik itu dengan skema tunai ataupun cicilan, biasanya kamu juga akan ditawarkan perlindungan lebih untuk bundling produk asuransinya. Secara umum asuransi mobil dibagi menjadi dua, yakni asuransi TLO ( Total Loss Only-yang menjamin perlindungan atas kerugian kendaraan bermotor ketika biaya perbaikan di atas 75% dengan premi 1%) dan asuransi komprehensif/asuransi mobil all risk (yang menjamin perlindungan dari kerusakan menyeluruh ataupun kerusakan parsial).

Pilihan Penyedia Asuransi Mobil Kamu

perlindungan lebih mobil kamu

Saat ini terdapat banyak macam produk asuransi yang dapat kamu pilih. Variasinya pun mulai dari besar polis, manfaat, dan jangkauan bengkel pilihan untuk mobilmu. Berikut ini terdapat beberapa macam produk asuransi mobil yang dapat kamu bandingkan:

Asuransi Mega insurance

Mega insurance menawarkan berbagai macam produk asuransi mobil mulai dari TLO dengan besar premi hanya 1% dari harga mobil dan juga asuransi komprehensif/asuransi mobil all risk. Untuk asuransi all risk, maksimum usia kendaraan hingga akhir periode asuransi adalah 5 tahun, sedangkan untuk TLO adalah 10 tahun dan hanya diperuntukan untuk penggunaan kendaraan pribadi. Untuk jangka panjang, akan disesuaikan dengan suku bunga tahunan dan kategori kendaraan yang mengalami penyusutan harga.

Asuransi Sinarmas

Selanjutnya adalah asuransi mobil sinarmas yang merupakan asuransi mobil terbaik dan terbesar di indonesia. Dengan memiliki asuransi mobil ini kamu akan mendapatkan perlindungan lebih dengan manfaat cakupan bengkel rekanan lebih dari 800 bengkel. Asuransi mobil sinarmas juga memberikan kesempatan untuk perluasan perlindungan sehingga perlindungan tidak hanya dengan produk TLO atau all risk saja.

Perluasan perlindungan tersebut, antara lain perlindungan dari banjir, angin topan/badai, huru hara, teroris dan sabotase, gempa bumi, gunung berapi, pihak ketiga, medical expense, dan personal accident. Asuransi mobil sinarmas juga memberikan keuntungan dalam proses klaim nya yang muda, sparepart yang original, dan bahkan gratis mobil pengganti ketika mobil masuk bengkel.

Sangat menarik bukan? Asuransi ini pun dapat kamu dapatkan dengan harga yang kompetitif dengan keamanan transaksi asuransi yang terjamin dibandingkan asuransi lainnya. Saat ini Asuransi Mobil Sinarmas sedang memberikan diskon 25% lebih secara terbatas, buruan kejar!

BCA insurance

Selanjutnya adalah produk asuransi mobil yang ditawarkan oleh BCA. Seperti produk asuransi mobil lainnya, asuransi mobil dari BCA insurance juga terdiri dari TLO dan all risk dengan beberapa penawaran untuk perluasan perlindungan. Asuransi dari BCA insurance ini memberikan harga yang cukup murah dibandingkan asuransi jenis lain. Meskipun begitu, asuransi ini tidak menjamin beberapa hal tertentu yang merupakan kerusakan atau kerugian yang disebabkan oleh pihak ketiga. 

Nah, itu dia beberapa merek produk asuransi mobil yang dapat kamu pilih untuk memberikan perlindungan lebih terhadap mobil kamu. Selain memberikan manfaat lebih berupa perlindungan lebih atas resiko kerugian finansial pada kerusakan mobil, dengan adanya asuransi mobil juga akan meningkatkan harga mobil kamu di pasaran ketika kamu ingin menjualnya. So, tunggu apalagi?

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini