Cincin kawin atau cincin pernikahan,
Benda satu ini sepertinya adalah salah satu benda keramat dan paling diminati oleh orang2 yang hendak menikah, tentu saja untuk mendapatkan cincin couple semacam ini tidak jarang memerlukan waktu cukup lama bagi calon mempelai untuk memilihnya mengingat maknanya yang cukup berarti buat si calon mempelai.
Manusia diciptakan untuk hidup berpasang-pasangan, dan cincin lah perhiasan yang dianggap paling mewakili titah Sang Pencipta ini, karena bentuknya cukup simpel, pemakaiannya mudah namun tetap elegan dikenakan baik oleh pria maupun wanita.
Sebenarnya pilihan cincin pasangan / cincin couple ini tidak selalu harus lah emas, bisa saja menggunakan platina, perak, bahkan stainless steel. Emas memang paling banyak diburu mengingat derajat emas sebagai logam mulia memang benar2 mendapat tempat utama dalam hati masyarakat kita.
Terkadang cincin yang melingkar di jari manis tangan kiri menjadi tanda peringatan bagi lawan jenis pemakainya bahwa si pemakai sudah tidak eligible lagi untuk dirayu. Cincin couple bukan hanya menjadi perlambang ikatan resmi tetapi juga ikatan semi resmi seperti tunangan.
Saat ini memilih cincin couple gak cuma sekedar milih di toko emas kok, beberapa perajin siap untuk membuat cincin couple sesuai dengan permintaan kliennya, jika anda berminat mendisain sendiri bentuk cincinnya, klo tidak salah ada perajin yang memiliki websitenya online, soalnya beberapa tahun lalu pernah ikut seminar di UII yang menyinggung soal ini. Untuk pemilihan kualitas material, corak dan keunikan cincin tersebut bisa dikonsultasikan dengan perajin untuk mendapatkan cincin yang sesuai dengan keinginan.
Dengan memilih sendiri, tentunya beda dengan kita beli di toko emas, karena desainnya jelas beda, tidak pasaran, unik, dan mampu meningkatkan kepercayaan diri pemakainya.
Nah jika memang ada teman yang sedang merencanakan pernikahan, boleh tuh coba cari infonya di Google klo memang menghendaki cincin pasangan yang costumized, tentu saja pemilihan cincin jenis tersebut akan memiliki konsekuensi terhadap harga yang harus dibayarkan. Dipilah dipilih bibit bebet dan bobotnya, klo memang sesuai dengan harapan dan budget, gak ada salahnya buat dicoba, untuk pernikahan yang inshaAllah jadi yang satu-satunya seumur hidup.
Aku sendiri meski gak pernah pake cincin pernikahan toh bukan berarti tandanya aku suka main mata di sana sini, eh ya klo cuma lirak lirik ada cewek cakep sih harus wajar, namanya juga priyo 😀
Aku ra betah ngawe cincin, perna make malah ilang.
Hahaha pengakuan sang Bujangan. Semoga Lekas menemukan The One dan tersemat Cincin Couple yang manis di jari 🙂 Amin
haha saya udah ada buntutnya kok mbak Zulfa, ini malah mo nambah 2 😀
Ono bondho opo rupo yo, Mas… ira
nah bener mbak ira 😀
Aku suka cincin couple emas putih 🙂
lebih cerah ya mbak yu