Cara mengatasi mual saat hamil

Morning sickness atau mual saat hamil sangat umum terjadi, kurang dari 2 dari 10 wanita hamil muda yang tidak mengalami gejala ini. Umumnya kondisi ini terjadi pada awal masa kehamilan terutama di trimester pertama. Perubahan hormon semasa awal kehamilan ini ditengarai sebagai penyebab rasa mual yang terjadi pada ibu hamil.

Penyebab mual saat hamil

Perubahan hormon ini menyebabkan tubuh memproduksi hormon HCG atau human chorionic gonadotropin, hormon yang diproduksi di plasenta ini berfungsi menjaga kehamilan dan perkembangan janin di perut ibu, kekurangan hormon HCG dapat menyebabkan kehamilan ektopik, kematian janin. Selain faktor hormon juga terjadi peningkatan kadar sensitifitas terhadap aroma dan bau tertentu. Biasanya orang-orang akan mempersepsikan ketidaksukaan ibu terhadap bau tertentu akan mempengaruhi persepsi janin terhadap sumber bau tersebut ketika sudah lahir dan tumbuh besar.

mengatasi mual saat hamil persiapan kehamilan pertama

Cara mengatasi mual saat hamil tentu berbeda dengan mengobati mual pada kondisi lain, jika pada kondisi lain kita bisa bebas mengkonsumsi obat-obatan kimia, pada saat hamil sangat disarankan untuk berhati-hati dalam mengkonsumsi obat kimia dan lebih baik penggunaan obat tersebut selalu dalam pengawasan dokter. Nah berikut ini adalah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi mual pada ibu hamil

Tips Mencegah rasa mual saat hamil

  • Konsumsi makanan sedikit demi sedikit namun rutin, terlalu banyak makan besar dalam waktu singkat akan membuat perut cepat mual
  • Kurangi makanan pedas, terlalu panas dan terlalu manis
  • Kurangi melakukan aktifitas yang melibatkan bau tajam seperti memakan buah durian atau memasak sambal terasi
  • Konsumsi vitamin yang mengandung B6 dan zat besi khusus untuk ibu hamil
  • HIndari berbaring setelah makan

Cara mengatasi rasa mual saat hamil

Jika anda sedang hamil dan merasa mual, lakukan beberapa hal berikut

  • Minum air campuran jahe yang hangat untuk menenangkan suhu perut anda
  • Pergi keluar ruang dan hirup udara segar
  • Minum air sedikit demi sedikit untuk membantu perut anda
  • Rilekskan tubuh anda, pikirkan atau lakukan hal yang menyenangkan seperti mendengarkan musik

Makanan Pencegah Mual Saat Hamil

Beberapa makanan memiliki kandungan yang dapat membantu mengurangi rasa mual secara alami dan aman dikonsumsi saat hamil. Makanan di bawah ini mungkin memiliki efek berbeda bagi setiap ibu hamil, cobalah konsumsi yang paling nyaman untuk ibu

1 Yoghurt

Yoghurt memiliki kandungan probiotik yang dapat mengatasi masalah bakteri tidak seimbang di dalam usus, pada ibu hamil, bakteri dan ragi dalam usus besar dapat menyebabkan mual. Hal tersebut dapat ditangani dengan konsumsi yoghurt

2 Pisang

Pisang mengandung nutrisi seperti zat besi, kalium, kalsium dan magnesium yang tinggi, zat-zat tersebut dapat membantu ibu mencegah anemia dan rasa mual saat hamil

3 Kacang Almond

Kacang almong mengandung vitamin E yang membantu pembentukan sel kulit dan rambut pada janin, selain itu kandungan kalsiumnya dapat membantu pertumbuhan jaringan tulang dan gigi bayi. Sementara untuk membantu ibu hamil dari rasa mual, terdapat riboflavin yang dapat mengatasi rasa mual dan mengurangi rasa depresi berlebihan.

4 Apel

Apel memiliki serat yang baik untuk menjaga sistem pencernaan, apel memiliki kandungan karbohidrat yang dapat mencegah rasa pusing dan mual. Anda bisa mengkonsumsinya dalam bentuk jus ataupun dimakan langsung

5 Jeruk

Buah sumber vitamin C ini memiliki fungsi untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, jeruk memiliki zat besi, zinc dan senyawa asam yang dapat mengatasi peradangan sistem pencernaan pada ibu hamil. Kandungan kaliumnya dapat membantu menjaga fungsi jantung pada ibu dan janin

6 Jahe

Jahe paling sering disarankan untuk mengatasi mual pada ibu hamil akibat morning sickness. Aroma jahe yang berasal dari minyak atsiri dan senyawa gingerol memiliki dampak penenang. Jahe juga dapat berfungsi untuk mengobati diare pada ibu hamil

7 Alpukat

manfaat alpukat untuk ibu hamil

Manfaat asam folat pada alpukat dapat mencegah terjadinya cacat tabung syaraf pada janin. Selain itu alpukat mencegah anemia dan mengatasi sembelit

8 Bayam

Sumber zat besi kesukaan Popeye ini merupakan makanan yang baik bagi ibu hamil, senyawa beta karoten yang ada dalam bayam akan membantu perkembangan paru-paru pada janin

Kondisi mual yang perlu diwaspadai

Jika rasa mual sangat mengganggu, sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter kandungan sebelum memutuskan mengkonsumsi obat-obatan pereda mual. Hal ini penting untuk menjaga kesehatan janin di dalam kandungan.

morning sickness cara mengatasi mual pada ibu hamil

Pada kasus tertentu, sangat mungkin mual terjadi karena gangguan serius yang dapat mengancam kehamilan anda. Perhatikan dengan serius jika terjadi kondisi berikut ini

  • Perut terasa nyeri’
  • Demam di atas 38 derajat
  • Tubuh terasa sangat lemas dan tidak kuat berdiri
  • Muntah darah
  • Urine berwarna kuning pekat atau tidak buang air selama 8 jam
  • Tidak dapat mengkonsumsi makanan dan cairan atau muntah selama 24 jam

Kondisi diatas sebaiknya segera ditangani oleh dokter atau petugas kesehatan.

Satu pemikiran pada “Cara mengatasi mual saat hamil”

  1. Saya kemaren cuman pakai cara konsumsi 4, 6 dan 8.
    Tapi yang apel gak lama, keseringan malah bikin mual dan eneg juga.
    Yang jahe juga gak berani banyak2, dilarang dokter takutnya gak bersih bikin air jahenya trus sakit perut atau sakit lainnya.
    Hanya bayam yang agak lumayan bisa masuk ke mulut.
    Beneran menyiksa kalau lagi mual saat hamil

    Balas

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini