The Ultimate Force Gaming yang bermunculan di awal 2020

The Ultimate Force a.k.a TUF bagi sebagian orang mungkin kalah tenar dibanding dengan seri laptop gaming seperti ASUS ROG, namun demikian TUF Gaming memang menyasar segmen pasar gaming yang lebih casual dibandingkan kakaknya.

Di tahun 2020, ASUS kembali memperkenalkan jajaran TUF Gaming terbaru mereka, yakni TUF Gaming A15 dan F15 serta A17 dan F17. Angka pada seri TUF ini menandakan ukuran layar yang digunakan. Sementara Abjad pada penamaan seri laptop merujuk pada core processor yang digunakan. Laptop ini menawarkan performa kencang dengan dukungan AMD Ryzen 4000 Series Mobile Processor untuk tipe A atau dengan 10th Gen Intel Core Processor untuk tipe F. Di bagian grafis akan ditangani oleh GPU NVIDIA Turing gan juga layar dengan refresh rate 144Hz. Seri A15 dan A17 memiliki processor 8 core dan 16 thread milik AMD Ryzen 4000. Kecepatan ini didukung pula oleh penggunaan memory DDR4 3200.

Baik versi AMD maupun Intel, setiap TUF Gaming ini menggunakan arsitektur GPU NVIDIA Turing, yakni GeForce RTX 2060. GPU ini memiliki kemampuan melakukan hybrid rendering dengan fitur realtime ray tracing dan AI Acceleration.

tuf-gaming-a15-3

Meski menggunakan GPU NVIDIA, penggunaan AMD Ryzen 4000 juga memiliki keunggulan lain berkat chip grafis AMD Radeon yang terintegrasi kedalamnya. Hal ini memungkinkan dukungan teknologi AMD FreeSync untuk melakukan sinkronisasi antara refresh rate dengan frame rate yang ditampilkan. Hasilnya, tampilan game akan lebih mulus tanpa gangguan tearing dan stuttering.

Sisi layar menggunakan layar IPS 15 dan 17 inch dengan teknologi NanoEdge bezel, yang memungkinkan ukuran TUF Gaming kali ini lebih ringkas hingga 8% dibanding pendahulunya. Di bagian atas layar terdapat webcam untuk video streaming atau vidio call. Di sisi tenaga TUF Gaming dibekali dengan baterai berkapasitas 90WHrs.

Untuk memastikan performa yang stabil, ASUS melengkapi TUG Gaming dengan berbagai fitur untuk menjaga durabilitas performanya, antara lain dengan menggunakan honeychomb pattern dibagian bawah chassis untuk airflow yang lebih baik. Kemudian ada fitur anti dust cooling system yang akan mencegah debu dan kotoran menempel dan mengurangi performa laptop.

Mengingat ini adalah laptop gaming, maka keyboard yang digunakan pun keyboard gaming. Fitur andalan overstroke technology yang lebih responsif untuk bermain game, dan memiliki durabilitas tinggi hingga 20 juta kali penekanan. Tombol WASD hadir dalam warna transparan dengan dukungan RGB led yang bisa disesuaikan dengan selera penggunanya.

 

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini