Hutang atau utang adalah segala bentuk pinjaman pada pihak lain, untuk keperluan pribadi. Sementara itu utang usaha adalah segala bentuk pinjaman baik berupa uang maupun barang untuk operasional maupun pengembangan usaha.
Apa Saja yang Termasuk Utang Usaha?
Utang usaha ini dapat berupa utang dagang, utang pinjaman modal, biaya operasional usaha maupun hutang pajak. Utang dagang adalah jumlah hutang yang ditagihkan kepada perusahaan kita oleh rekanan bisnis seperti para pemasok barang, atau distributor.
Hutang ini lazim digunakan karena sistem pembelian antara supplier dengan perusahaan kita biasanya menggunakan sistem kredit, maupun barang dikirim terlebih dahulu. Sehingga barang yang sudah kita terima dan gunakan dalam proses produksi juga terhitung sebagai utang usaha.
Utang jenis kedua adalah utang modal yang berasal dari pinjaman usaha untuk permodalan, utang ini umumnya berupa uang, bisa didapatkan dari bank, maupun lembaga peminjaman lainnya. Utang modal digunakan untuk biaya operasional perusahaan.
Utang berikutnya adalah utang yang termasuk dalam biaya operasional perusahaan yang ditangguhkan. Utang ini dapat berupa, tagihan listrik, telepon dan air, gaji karyawan bulan berjalan, biaya sewa kantor, dan lain sebagainya.
Hutang terakhir adalah utang pajak, yakni kewajiban pajak perusahaan yang biasanya dibayarkan di akhir tahun atau berdasarkan periode pembayaran pajak, baik pajak bumi bangunan, pajak kendaraan operasional, maupun pajak pertambahan nilai dan pajak penghasilan.
Biasanya orang menganggap utang usaha adalah pinjaman modal usaha, tentunya ini tidak salah, namun jika kita melihat scope hutang yang ada pada dasarnya ada empat jenis utang usaha seperti disebutkan di atas. Meski demikian, kebanyakan kita menganggap jenis lain selain utang modal adalah biaya dan tidak menyebutnya sebagai hutang.
Prinsip Pinjaman Modal Usaha
Utang modal atau pinjaman modal usaha adalah pinjaman yang kita gunakan dalam proses operasional maupun pengembangan usaha. Penyertaan modal dalam bentuk pinjaman ini jamak terjadi sebagai bagian dari usaha untuk meningkatkan kelancaran usaha.
Kemampuan Membayar Utang Usaha
Namun perlu diingat, bahwa hutang ini harus merupakan hutang lancar. Hutang lancar adalah kemampuan perusahaan untuk membayar utang dalam jangka waktu satu tahun. Entah itu utang dagang atau pinjaman modal usaha harus dapat dilunasi sesuai periode kerjasama, maksimal banget sebaiknya tidak melebihi satu tahun. Kecuali untuk hutang yang memang sifatnya multiyears.
Oleh karenanya sebelum menandatangani surat perjanjian hutang piutang, ada baiknya kita mempelajari kemampuan kita dalam menjalankan usaha sekaligus menyisihkan keuntungan nantinya untuk membayar utang.
Perbedaan Kredit Tanpa Agunan dan Beragunan
Dalam mencari pinjaman modal usaha, kita bisa mendapatkan kredit tanpa agunan, maupun pinjaman beragunan. Perbedaan kredit tanpa agunan dengan beragunan adalah ada tidaknya jaminan yang kita berikan pada pemberi pinjaman terhadap pinjaman yang kita dapatkan. Agunan ini dapat berupa surat berharga, maupun benda lain yang dapat dijadikan jaminan.
Biasanya kredit tanpa agunan memiliki bunga lebih tinggi dibanding pinjaman beragunan, karena pemberi utang tidak memiliki jaminan jika kita tidak dapat melunasi kewajiban pembayaran utang.
Denda dan Biaya Utang
Perlu diperhatikan bahwa saat kita melakukan perjanjian hutang piutang, kita harus membaca surat perjanjian utang terlebih dahulu untuk memahami hak dan kewajiban kita sebagai penerima hutang. Kewajiban kita nantinya adalah adanya bunga, denda, dan biaya utang yang mungkin biasanya diabaikan kreditur.
Padahal dengan memahami kewajiban tersebut kita bisa mempersiapkan diri sedini mungkin dari denda akibat keterlambatan pembayaran cicilan. Selain itu terdapat biaya admin yang dapat mengurangi jumlah modal yang nanti kita terima dari jumlah hutang yang kita dapatkan.
Tunaiku, Solusi Utang Usaha Tanpa Agunan
Tunaiku merupakan solusi utang usaha dari Amar Bank yang telah melayani pinjaman modal usaha secara online. Tunaiku dapat menjadi solusi peminjaman modal usaha yang lebih cepat dibanding mengajukan kredit usaha di bank, berikut ini adalah beberapa keunggulan Tunaiku
Terdaftar di OJK
Apakah Tunaiku legal atau ilegal? Tunaiku saat ini terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan, dengan demikian Tunaiku adalah aplikasi pinjaman online yang legal dan tunduk pada peraturan perundang-undangan.
Tidak Memerlukan Kartu Kredit
Umumnya, kredit tanpa agunan memerlukan kepemilikan kartu kredit, sebenarnya kepemilikan kartu kredit ini sebagai parameter bahwa kita sebagai pemilik usaha memiliki kemampuan bayar terhadap nilai kredit yang selama ini kita miliki. Nah di Tunaiku, kita tidak perlu memiliki kartu kredit untuk mendapatkan pinjaman modal
Tanpa Jaminan
Tunaiku merupakan kredit tanpa agunan yang tidak memerlukan jaminan. Misal kita memang terbentur dengan ketiadaan surat berharga maupun obyek yang bisa dijaminkan, kita masih bisa melakukan pinjaman di Tunaiku.
Ada Fitur Simulasi Pinjaman
Berapa total kewajiban yang harus kita bayarkan jika menggunakan aplikasi pinjaman Tunaiku? Tenang, tak perlu meraba-raba, karena di Tunaiku ini kita bisa melihat nanti total bayar yang harus kita berikan berapa dengan menggunakan Simulasi Pinjaman Tunaiku, jadi lebih mudah bagi kita menghitung kebutuhan kita nantinya.
Jangka Waktu Fleksibel
Tunaiku memiliki jangka waktu pinjaman mulai dari 2 bulan hingga 20 bulan, sehingga memudahkan kita untuk mengatur biaya modal dengan lebih nyaman. Sistem ini berbeda dengan kebanyakan pinjol yang hanya memberikan hutang harian sampai 2 atau 3 bulan saja.
Bunga Bulanan, bukan Bunga Harian
Biasanya, pinjaman lain menawarkan nilai bunga sangat rendah, 0.1% untuk menarik minat calon nasabah. Tapi mungkin jarang yang memahami bahwa nilai bunga itu adalah nilai bunga harian, tentu gak enak banget jika tiap hari harus berbunga-bunga utang kita bukan? Bunga bulanan di Tunaiku berkisar 2% saja.
Proses Pengajuan Cepat
Proses pengajuan utang usaha ke Tunaiku cukup cepat, hanya butuh waktu kurang lebih 24 jam sebelum kita mendapatkan dana segar. Jumlah modal yang bisa kita dapatkan antara 2 hingga 20 juta rupiah
Tanpa Survey
Kita tidak perlu kuatir adanya petugas dari Tunaiku yang datang ke rumah untuk melakukan survey dan verifikasi pinjaman. Cukup mengajukan pinjaman dengan menyertakan riwayat kredit, penghasilan dan data pekerjaan saja.
Biaya Admin
Selain bunga, nantinya ada biaya admin sekitar 500ribuan untuk setiap platform utang yang kita ajukan, duh kok banyak ya? Ya enggak juga sih, mendingan kita tahu di awal adanya biaya admin daripada nanti ketemu pinjol yang ada hidden fees dan akhirnya memberatkan kita. Dengan tahu bahwa ada biaya admin kita lebih siap jika nanti harus mengajukan utang modal ke Tunaiku.
Kesimpulan
Utang usaha, dengan melakukan pinjaman modal usaha boleh banget, dengan catatan kita sendiri yang harus mengukur kemampuan kita nantinya dalam membayar kewajiban utang. Jika memang dirasa mampu dan siap, ajukan saja pinjaman kamu ke Tunaiku.