Terletak di Jl C. Simanjuntak, dan berada di lingkungan kampus Universitas Gadjah Mada, membuat kafe Oldtown Jogja Simanjuntak ini sangat strategis, letaknya yang berada di jalur utama yang menghubungkan Kaliurang dengan pusat kota, serta dekat dengan kampus terbesar di Jogja tentu akan menjadi pilihan menarik untuk mahasiswa, akademisi, pekerja kantor maupun mereka yang datang dari kota lain ke Jogja untuk mengikuti seminar, simposium atau agenda-agenda lain di kampus UGM.
Jika kalian mencari resto dekat kampus UGM, kafe yang memiliki dua lantai ini patut dipertimbangkan, gak cuma instagrammable lho tapi juga punya fasilitas yang lengkap untuk berbagai keperluan. Di lantai bawah, terdapat dua area utama, area indoor dan area outdoor untuk pengunjung yang merokok. Di bagian belakang terdapat toilet dan juga kitchen untuk menyiapkan pesanan pengunjung.