Cara Mengaktifkan Fitur HTTPS di Blogspot

Mengaktifkan fitur HTTPS merupakan salah satu metode yang disarankan untuk rekan-rekan pemilik blog saat ini, jika kalian menggunakan blog berbasis blogspot, jangan kuatir karena kalian pun bisa mengaktifkan fitur HTTPS ini seperti rekan-rekan pengguna wordpress. Dan tentu saja, gratis

HTTPS sendiri merupakan singkatan dari Hyper Text Transfer Protocol + SSL (Secure Socket Layer) penambahan SSL ini digunakan untuk menjamin keamanan data yang dikirimkan antara server dengan perangkat milik pengunjung. Dengan menggunakan SSL, data yang dikirimkan akan dienkripsi sedemikian rupa sehingga hanya bisa dibuka di komputer tujuan. Dengan demikian mengurangi ancaman packet sniffing yang dilakukan hacker.

berbagai jenis sertifikat SSL yang digunakan di internet
berbagai jenis sertifikat SSL yang digunakan di internet

Protokol HTTPS telah jamak digunakan untuk website seperti perbankan, e-commerce bahkan untuk pengamanan akun-akun yang terhubung di android. Dengan demikian pemilik ponsel android secara tidak langsung sudah terlindungi protokol HTTPS lewat akun google mereka.

Namun, sebagai pemilik blog, setting HTTPS sendiri harus kita setting secara manual. Para pemilik web berbasis wordpress bisa melakukannya dengan menggunakan fasilitas SSL gratis yang disediakan oleh penyedia hosting. Sementara itu untuk rekan-rekan pengguna blogger.com pun bisa memanfaatkan SSL gratis yang disediakan oleh Google.

cara mengaktifkan fitur https di blogspot

Sertifikat SSL sendiri ada yang gratis dan berbayar. Secara garis besar peruntukkannya pun berbeda, untuk mengenal lebih jauh jenis-jenis dan perbedaan SSL ini bisa dibaca di artikel lain yang membahas jenis-jenis SSL

Cara Mengaktifkan HTTPS di Blogspot

Untuk mengaktifkan HTTPS di Blogspot terbilang mudah. Caranya adalah sebagai berikut

  1. Login ke akun blogger.com
  2. Masuk ke dashboard kemudian pindah ke tab Setelan Dasar
  3. Di bagian kanan aktifkan tombol centang di bagian Ketersediaan HTTPS

Agar memaksimalkan keamanan semua pembaca blog kita, pastikan juga kita mencentang opsi Pengalihan HTTPS, agar semua pengunjung yang masih datang melalui protokol HTTP biasa, secara otomatis dialihkan oleh sistem ke protokol HTTPS yang lebih aman.

Keuntungan Penggunaan HTTPS di Blogspot

cara mengaktifkan fitur https di blogspot

Selain menguntungkan dari segi keamanan transaksi data dengan pembaca blog kita. Penggunaan SSL atau HTTPS di blog kita juga menguntungkan dari segi SERP, Google sendiri telah menyatakan mereka mempertimbangkan penggunaan SSL di blog sebagai salah satu indikator penentu peringkat hasil pencarian kita di internet.

Kedua adalah memperbesar kepercayaan pengunjung pada keamanan blog kita. Orang tentu lebih nyaman jika mengetahui blog yang mereka kunjungi sudah menerapkan protokol HTTPS.

Cara mengetahui apakah sebuah website sudah menerapkan protokol HTTPS?

keuntungan menggunakan ssl certificate https

Untuk mengetahui apakah sebuah website telah menerapkan protokol HTTPS cukup mudah, ada beberapa cara yang bisa kita gunakan

  • Cara Pertama: Perhatikan apakah muncul simbol gembok di sebelah kiri nama domain yang pada url bar
  • Cara kedua: Perhatikan apakah bagian awal URL nya telah mengandung kata https:// bukan http://
  • Cara Ketiga: Umumnya di beberapa browser, warna URL barnya akan berwarna hijau
  • Cara Keempat: Dengan mengujinya menggunakan SSL Server, salah satunya di website Digicert.com

Tinggalkan komentar

(Note, links and most HTML attributes are not allowed in comments)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Ingin produk/website Anda kami ulas? Silahkan klik tombol dibawah ini