Yogyakarta, sebagai salah satu destinasi wisata lokal unggulan terus berbenah untuk menarik lebih banyak wisatawan domestik dan mancanegara. Salah satunya adalah dengan memperlengkap fasilitas dan infrastruktur kepariwisataan, baik yang dilakukan pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta, pemerintah kabupaten & kota maupun pihak-pihak swasta.
Salah satu fasilitas yang mendukung industri pariwisata adalah tersedianya akomodasi yang memadai bagi para wisatawan yang berkunjung ke kota ini. Gallery Prawirotaman Hotel adalah salah satu dari sekian banyak tempat yang bisa menjadi pilihan wisatawan untuk menginap selama berlibur di Yogyakarta.