Yogyakarta, salah satu destinasi wisata di Indonesia yang sering menjadi tujuan wisata turis lokal maupun mancanegara. Apa saja obyek wisata Jogja? banyak, Jogja punya tempat wisata alam, wisata budaya, wisata sejarah, wisata seni maupun wisata minat khusus.
Untuk tujuan wisata alam ada pilihan pantai2 di sepanjang laut selatan, mulai dari Parangtritis, Depok, Samas, Baron, Kukup, Indrayanti, Pok Tunggal dan lain2. Yang suka suasana pegunungan bisa berkunjung ke Kaliurang, Kali Kuning, Kali Adem, Bukit Nglanggeran ataupun Bukit Bintang.
Wisata budaya, Jogja ini bisa dibilang salah satu dedengkotnya, ada Kraton, Candi Prambanan, Borobudur di kabupaten Magelang, Rumah Budaya Tembi, dll. Sementara untuk minat khusus, di Jogja banyak sekali desa wisata yang bisa dikunjungi, ada desa wisata Srowulan dan Tanjung, Desa wisata Tembi, sentral gerabah di Kasongan dan lain2.
Jika anda masih belum yakin tujuan anda berwisata di Jogja, bisa tanyakan pada tour agent wisata yang ada di kota anda atau mencari informasi tempat wisata dan akomodasinya di Jogja sesuai budget anda.
Apa saja tips wisata di jogja?
Wah sebenarnya banyak, tapi pada postingan kali ini hanya akan membahas bagaimana tips mengambil hati warga Jogja sebagai seorang wisatawan yang berkunjung ke sana.
Baca Selengkapnya