Bapers talk; Manajemen stress ala bapak blogger

manajemen stress di tempat kerja dan keluarga

Manajemen stress ala bapak blogger. Minggu kemarin kita sempat dihebohkan dengan live video bunuh diri seorang bapak yang ditinggal istrinya. Sebelum melakukan suicide, beliau sempat curhat mengenai penyebab yang membuatnya ingin mengakhiri hidup. Banyak orang yang menyayangkan sikap ini, mengutuknya, tapi banyak juga yang memberikan simpati dan berharap orang-orang tidak menjudgenya tanpa mengenal siapa sih orang tersebut dan seberapa berat masalah yang dilaluinya.

Oke, aku bukan orang yang kenal dengan almarhum, dan tidak memiliki keinginan untuk mencari tahu lebih jauh mengenai latar belakang beliau semasa hidup. Tapi di bapers talk minggu ini, aku, Ihwan dan mas Elang akan mencoba ngomongin tentang manajemen stress sebagai seorang ayah, suami dan tentu saja kepala rumah tangga.

Manajemen stress ala mas elang

Manajemen stress ala papa ihwan

Manajemen stress

Stress adalah bagian dari kehidupan, saat seseorang mengalami masalah, dan itu terasa cukup berat baginya, maka akan timbul stress. Buat orang sepertiku, stress selain membuat semangat hidup menurun juga memicu masalah lain yaitu menurunnya tingkat kegantengan akibat produksi minyak berlebih di muka dan menimbulkan jerawat.

Baca Selengkapnya

Bapers Talk, Me and Me Time

menikmati me time

Me Time itu penting gak sih untuk seorang bapak? Aku adalah tipikal orang introvert, gak terlalu nyaman berada dalam kerumunan banyak orang. Itu kenapa aku males banget klo diajak istri main ke tempat wisata selama liburan. Sudah macet di jalan, nyampe disana niatnya liat obyek wisata apa daya hanya bisa liat kumpulan manusia yang selfie di sana sini. Errr oke cukup ngomongin tentang ke-introvert-an gw.

Jadi sejak sebelum menikah aku emang orang yang suka bermain-main dengan imajinasi gw sendiri, anjay apa pula ini. Maksudnya, aku bisa membuat nyaman diriku meski bermain seorang diri. Semacam self service gitu yah Yo? Iya betul, eh apaa??? Sial!!! Whatever lah. Saat bermain dengan diri sendiri aku bisa menentukan skenario permainan yang aku sukai, tanpa perlu melakukan kompromi dengan pihak lain yang ikutan bermain. Yep gw suka memonopoli perasaan keadaan.

Baca Selengkapnya

Sarasehan Pencegahan Paham Radikalisme di Dunia Maya

sarasehan pencegahan paham radikalisme terorisme dunia maya

Dunia maya adalah sebuah dunia antah berantah, tak dapat dipegang, tak dapat disentuh, tapi dapat dirasakan dan mampu menghubungkan satu orang dengan orang lain di tempat yang jauh. Maraknya aksi terorisme yang dipicu dengan menyebarnya paham radikalisme di kalangan masyarakat membuat negara melalui Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), mengajak segenap lapisan masyarakat untuk bergerak melawan tindak terorisme.

Awal bulan maret ini, kami, rekan-rekan penggiat media di dunia maya, mahasiswa, santri, dan para pemuda diajak untuk bertemu dalam Sarasehan Pencegahan Paham Radikal Terorisme dan ISIS di Kalangan Penggiat Dunia Maya. Ada sekitar 300 peserta dari berbagai daerah di Indonesia, Aceh, Medan, Jakarta, Bandung, Makassar dan Kalimantan.

Baca Selengkapnya

Mewarnai Indonesia, Kelas Blogging Gratis Bareng Pojok Duta Damai

kelas blogging gratis berhadiah mewarnai indonesia

Pojok Duta Damai sebagai salah satu kelompok dalam komunitas Duta Damai, sebuah gagasan yang dibuat oleh BNPT (Badan Nasional Penanggulangan Terorisme) mengadakan kelas berbagi bersama blogger, komunitas diffabel serta didukung oleh Diskominfo DIY, Dinas Pariwisata Sleman, DeMata Trick Eye Museum serta Rumah Kreatif Jogja. Sebelumnya Duta Damai sendiri adalah komunitas anak-anak muda yang menyuarakan gerakan anti terorisme dan gerakan anti pemecah belah bangsa.

Maraknya isu terorisme, politik dan kesenjangan ekonomi terkadang membuat gesekan antar kelompok masyarakat. Disini Pojok Duta Damai menjadi agen untuk mengajak masyarakat untuk menyingkirkan perbedaan dan mulai mengambil langkah positif untuk kemajuan bersama. Salah satunya adalah dengan mengadakan acara kelas blogging gratis Mewarnai Indonesia.

Baca Selengkapnya

4 Tips Cermat Memilih Kacamata yang Nampak Manis Membingkai Wajah

kacamata lensa mata cantik wallpaper

Lensa mata atau kacamata merupakan barang atau produk yang kini banyak dibutuhkan oleh masyarakat, terutama yang memiliki masalah penglihatan. Produk satu ini sendiri tersedia dalam beberapa jenis yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Beberapa orang memakainya untuk keperluan tampil gaya sehingga masuk ke dalam kategori aksesoris yang mempermanis penampilan. Sementara beberapa yang lainnya memakai lensa mata untuk melindungi penglihatan dari sinar matahari yang memberi efek silau.

Fungsi lain yang menjadi fungsi utama dari lensa mata ini adalah untuk membantu penggunanya melihat, sehingga bisa membaca, berinteraksi, dan sebagainya dengan mudah. Pasalnya beberapa orang memang memiliki kondisi mata minus atau plus sehingga untuk beraktivitas memerlukan alat bantu penglihatan. Melihat fungsinya yang beragam sudah tentu kita perlu menyesuaikan diri agar tidak keliru dalam memilih lensa mata ini. sehingga mata tetap sehat dan terlihat menarik meski sebenarnya difungsikan sebagai non aksesoris.

Cermat Memilih Lensa Mata

Lensa mata kini diproduksi oleh berbagai produsen dan beberapa merupakan brand terkemuka, baik untuk lensa mata kesehatan ataupun untuk kebutuhan produk fashion. Fungsinya boleh beragam namun memilihnya sebaiknya tidak secara asal sebab perlu memperhatikan desain frame lensa tersebut. Desain atau bentuk frame sebaiknya disesuaikan dengan bentuk wajah, warna kulit, dan material frame yang dirasa memang nyaman melekat di wajah sepanjang hari. Supaya tidak mengalami kesulitan berikut tips menentukan pilihan yang tepat:

Baca Selengkapnya

Ucapan Selamat Lebaran 2016 dari kami

foto ketupat menu masakan lebaran opor ayam

Tidak terasa kita telah sampai di penghujung bulan suci ramadhan, sebentar lagi, jika diijinkan kita akan berjumpa dengan hari kemenangan Idul Fitri, hari yang selayaknya kita rayakan, baik bagi mereka yang telah berhasil menahan hawa nafsunya selama sebulan penuh, atau mereka yang telah berhasil meningkatkan sedikit kualitas kehidupan mereka dengan datangnya bulan suci ini. Ucapan … Baca Selengkapnya

8 Menu Buka Puasa Paling Populer di Kalangan Anak Muda

menu takjil masjid bulan ramadhan

Bulan ramadhan selalu menjadi bulan yang dinanti-nantikan oleh umat Islam. Bulan yang di dalamnya diturunkan al-Qur’an ini memang bulan yang sangat istimewa. Keindahan dan kemuliaan bulan ramadhan memang tidak bisa dipungkiri. Di dalamnya penuh keberkahan dan ampunan yang begitu didambakan oleh seluruh umat Islam di segala penjuru dunia.

Diwajibkannya umat Islam untuk berpuasa selama satu bulan penuh menjadikan ramadhan sangat erat dengan buka puasa. Benar sekali, momen puasa ramadhan benar-benar membawa banyak berkah. Tidak sedikit dari umat muslim yang memanfaatkan bulan ramadhan sebagai sarana untuk silaturahim, salah satunya adalah dengan mengundang sanak kerabat atau teman untuk buka bersama. Ehm, bicara tentang buka bersama, kita simak yuk! apa saja jenis menu buka puasa yang paling populer di kalangan anak muda dan para pemburu takjil di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Merencanakan Masa Depan dengan Danareksa

Sudah beberapa tahun ini aku memikirkan cara lain untuk mengamankan aset yang aku miliki saat ini agar dapat berfungsi secara optimal di masa yang akan datang. Memang selama ini aku dan istriku selain menyimpan dana dalam bentuk tabungan, deposito juga mengalokasikan investasi dalam bentuk logam mulia, karena aku sadar, jika hanya menyimpan uang dalam bentuk tabungan, maka setiap tahun nilai uang tersebut akan mengalami penurunan, sementara deposito, meski memiliki bunga lebih tinggi dari bunga tabungan, akan tetapi tidak liquid, hanya bisa dicairkan sesuai dengan tanggal dan bulan jatuh temponya, emas menurutku paling bagus selama ini, selain sangat liquid, trendnya selalu naik dari tahun ke tahun, sementara investasi di sektor property belum masuk dalam hitunganku.

Baca Selengkapnya

Ini dia 7 cara membersihkan wajah dengan benar

cara membersihkan wajah

Memiliki wajah yang segar dan bersih tentu merupakan sebuah kenyamanan tersendiri, tidak hanya nyaman untuk kita tetapi juga orang lain yang berada di sekitar kita dan berinteraksi secara langsung dengan kita. Tidak jarang untuk mendapatkan penampilan yang segar ini, banyak orang yang menyempatkan diri melakukan perawatan di salon kecantikan.

Masalah kulit wajah tidak hanya faktor jenis kulitnya saja lho sobat blog, akan tetapi aktifitas kita sehari-hari, makanan yang kita konsumsi dan juga cara membersihkan wajah juga memiliki pengaruh terhadap penampilan wajah kita secara keseluruhan. Nah buat kalian yang tidak memiliki banyak anggaran untuk berkonsultasi ke ahli dermatologi dan tidak punya cukup waktu untuk melakukan perawatan di salon, berikut ini ada beberapa tips cara membersihkan wajah dengan benar.

Baca Selengkapnya