Jika kita ingin menggunakan sebuah hosting, ada beberapa pilihan seperti shared hosting, VPS, Cloud dan dedicated hosting. Perbedaan shared hosting dengan layanan lain adalah dari segi kehandalan, fitur maupun harganya. Dengan demikian, pertimbangan kita memilih layanan hosting pun harus disesuaikan dengan kebutuhan kita. Agar biaya yang kita keluarkan memang setara dengan fasilitas kebutuhan yang ingin kita dapatkan.
Agar lebih memahami perbedaan shared hosting, cloud hosting, VPS, dedicated hosting, ada baiknya kita mulai dari memahami pengertian setiap jenis layanan hosting tersebut.